Oktiani, Hestin and Teguh Budi Raharjo, tbr and Gunawibawa, Eka Yuda Analisa Website Desa sebagai Sarana Informasi Potensi dan Pembangunan Desa (Analisis terhadap Website Desa di Kabupaten Pesawaran). UNILA. (Unpublished)

[img]
Preview
Text
LAP ANALISIS WEB DESA PESAWARAN.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Lembaga pemerintah, desa bersifat social/public oriented. Idealnya segala yang kegiatan yang dilakukan berorientasi pada kepentingan masyarakat, termasuk dalam hal pembuatan dan pengelolaan website lembaga tersebut. Informasi yang diberikan hendaknya murni untuk memberikan informasi yang sebanyak mungkin dan sebaik mungkin kepada masyarakat terutama yang terkait dengan tujuan dan program dari pemerintah desa yang bersangkutan. Dengan pelayanan informasi yang berorientasi kepada publik yang kemudian ditindaklanjuti dalam pelaksanaannya di lapangan. Hal ini tentunya akan berpengaruh secara positif bagi keberhasilan program desa yang bersangkutan..Berdasarkan hasil temuan di lapangan mengenai website desa di lingkungan Kabupaten Pesawaran, maka dapat disimpulkan bahwa tidak semua website yang terdaftar di Dinas Kominfo kabupaten Pesawaran yang berjumlah 61 website berstatus aktif. Terdapat 41 website desa yang aktif dan sudah digunakan, 17 website sudah aktif tetapi belum digunakan, dan 3 website tidak aktif. Kondisi 41 website desa yang aktif beragam. Jika dilihat dari terpenuhinya unsur menu/tampilan maka hanya 18 website desa yang sudah memenuhi > 50% unsur kriteria website yang baik, sisanya masih dibawah 50%. Kondisi unsur/kriteria yang sudah ditampilkan juga tidak semuanya menyajikan informasi yang lengkap di halamannya. Sebagian kecil sudah cukup baik, tetapi sebagian besar masih minim, bahkan kosong tanpa konten atau berisi konten yang tidak sesuai Sehingga dapat dikatakan bahwa secara umum kondisi website di Kabupaten Pesawaran belum cukup baik. Diperlukan banyak perbaikan untuk meningkatkan kualitas website agar website dapat berfungsi secara optimal dan berkontribusi pada pembangunan desa.

Item Type: Other
Subjects: H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) > Prodi Komunikasi
Depositing User: Mrs. HESTIN OKTIANI
Date Deposited: 17 May 2023 01:27
Last Modified: 17 May 2023 01:27
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/51719

Actions (login required)

View Item View Item