Lungit, Wicaksono and Renti, Oktaria and Syafrudin, Ulwan (2021) Hasil Laporan Penelitian: Persepsi Guru PAUD Terhadap Kecerdasan Kinestetik. FKIP Universitas Lampung.

[img]
Preview
Text
Lungit Wicaksono_FKIP_Pemula_Laporan (1).pdf

Download (270kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini diharapkan dapat menjadi salah satu sumbangan penelitian dalam hal menyiapkan kesadaran para guru tentang pentingnya menjaga kualitas profesionalisme guru salah satunya dalam memahami perkembangan fisik motorik anak usia dini yang terangkum di kecerdasan kinestetik. Dengan memahami kecerdasan kinestetik akan memudahkan para guru dalam memetakan gaya belajar dan potensi non akademis para peserta didik anak usia dini. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis pemahaman guru PAUD terhadap kecerdasan kinestetik, sehingga dapat dilanjutkan pada penelitian berikutnya untuk mengembangkan keterampilan mengajar guru dalam pengembangan kecerdasan kinestetik anak usia dini. Penelitian ini menggunakan desain penelitian survei cross-sectional, dengan pengumpulan data kuantitatif. Lokasi penelitian di Kota Bandar Lampung. Teknik pemilihan lokasi menggunakan puporsive sampling, sedangkan teknik pemilihan sampel menggunakan simple random sampling. Jumlah sampel 100 orang guru dengan cara pengambilan data melalui kuesioner. Analisis data yang dilakukan secara deskriptif dan inferensial. Luaran penelitian ini submit artikel ilmiah jurnal nasional terakreditasi pada tahun 2021. Kata kunci: kecerdasan kinestetik, persepsi guru, anak usia dini

Item Type: Other
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
L Education > LB Theory and practice of education > LB2361 Curriculum
Depositing User: Lungit Wicaksono
Date Deposited: 12 Nov 2021 07:40
Last Modified: 12 Nov 2021 07:40
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/36355

Actions (login required)

View Item View Item