Prabowo, Galuh Meningkatkan Kualitas Blended Learning Menggunakan Jumping Task. In: Himpunan Kimia Indonesia, Universitas terbuka. (Submitted)

This is the latest version of this item.

[img] Slideshow
Peningkatan blended learning melalui jumping tasks.pptx

Download (580kB)

Abstract

Seiring dengan adanya revolusi industri 4.0, bidang pendidikan secara tidak langsung diharuskan mengikuti perkembangan jaman dengan memanfaatkan teknologi informasi dalam proses pembelajaran. Setelah konsep e-learning, kini blended learning sedang dikembangkan, tanpa terkecuali dalam pendidikan kimia. Dalam prosesnya ditemukan beberapa kendala dalam e-learning, terutama dalam hal sumber daya manusia. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas blended learning dengan menerapkan strategi jumping tasks. Penelitian ini merupakan eksperimen semu yang menggunakan pretest-posttest non-equivalent group with switching replication design, sampel yang digunakan adalah para calon guru, kelas A sebagai kelas control dan kelas B sebagai kelas eksperimen. Jumping task diberikan pada saat e-learning sebanyak dua kali yakni pada saat membandingkan kelas eksperimen dengan kelas kontrol dan dilakukan pengulangan perlakuan pada kelas kontrol agar mendapatkan hasil yang lebih valid. Hasil menunjukkan bahwa blended learning menggunakan jumping tasks berjalan lebih baik dibandingkan tanpa jumping tasks. Nilai rata-rata N-Gain setelah perlakuan menunjukkan angka 56,14% dan tergolong “sedang”. Setelah dilakukan pengulangan untuk kelas kontrol, hasilnya menunjukkan peningkatan rata-rata N-Gain score dari 25.13% menjadi 53.82% dan tergolong “sedang”. Kedua perlakukan menunjukkan hasil nilai sig. untuk uji t yaitu 0.000 < 0.05, yang dapat diartikan ada perbedaan secara signifikan antara kelas dengan perlakuan jumping tasks dan yang tidak, demikian juga perlakuan untuk kelas kontrol yang dilakukan pengulangan perlakuan menggunakan jumping tasks.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) > Prodi Pendidikan Kimia
Depositing User: Galuh Catur
Date Deposited: 23 Nov 2020 01:03
Last Modified: 23 Nov 2020 01:03
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/26625

Available Versions of this Item

Actions (login required)

View Item View Item