Devi Yulianti, Devi and Dian Kagungan, Dian PENINGKATAN KAPASITAS SASARAN PELAKSANA PROGRAM PERSIAPAN PERSALINAN DAN PENCEGAHAN KOMPLIKASI (P4K) DALAM PELAKSANAAN STRATEGI UNTUK MENGURANGI ANGKA KEMATIAN IBU (AKI) DI KECAMATAN PANJANG KOTA BANDAR LAMPUNG. Sakai Sembayan. ISSN 2550-1089

[img]
Preview
Text
Peningkatan Kapasitas Sasaran Pelaksana Program Persiapan Persalinan Dan Pencegahan Komplikasi (P4K) Dalam Pelaksanaan Strategi Untuk Megurangi Angka Kematian Ibu (AKI) Di Kecamatan Panjang Kota Bandarlampung.pdf

Download (144kB) | Preview

Abstract

Tujuan umum yang dicapai dalam kegiatan ini adalah untuk menyebarluaskan hasil-hasil penelitian/kajian kepada masyarakat sebagai bagian dari upaya utuk memberdayakan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, membangun kerjasama dan kemitraan dengan masyarakat sebagai perwujudan dan pengembangan kompetensi sosial di kalangan para dosen. Sedangakan tujuan khususnya adalah meningkatkan kapasitas sasaran pelaksanaan P4K di Puskesmas Kecamatan Panjang Kota Bandar Lampung dalam mengurangi AKI. Pelaksanaan kegiatan menggunakan metode ceramah dan diskusi. khalayak sasaran kegiatan seminar tentang peningkatan kapasitas sasaran pelaksana untuk menjalankan P4K adalah penanggung jawab dan pengelola program KIA Provinsi dan Kabupaten/Kota, bidan koordinator, kepala puskesmas, dokter, perawat, bidan, kader, forum peduli KIA (forum P4K/ pokja posyandu, dll). Lokasi kegiatan pengabdian ini adalah di Puskesmas Kecamatan Panjang Kota Bandar Lampung. Hasil kegiatan pengabdian membawa peningkatan kemampuan dasar peserta. Peningkatan terendah sebesar 10% dan peningkatan tertinggi sebesar 20%. Rata-rata peningkatan adalah sebesar 14,8%. Berdasarkan hasil dan evaluasi pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat dapat disimpulkan beberapa hal sebagai berikut: 1). Kemampuan peserta pelatihan pada aspek kognetif dan afektif mengalami peningkatan dengan rata-rata sebesar 14,8%., 2).Hasil evaluasi menunjukan peserta memiliki persepsi positif dan motivasi yang tinggi untuk menjalankan point penting dalam pelatihan untuk membenahi metode dan proses pelaksanaan strategi untuk mengurangi angka kematian ibu, 3).Peserta menghendaki adanya pelatihan lanjutan.

Item Type: Article
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) > Prodi Administrasi Negara
Depositing User: DIAN KAGUN
Date Deposited: 28 Jun 2018 07:01
Last Modified: 28 Jun 2018 07:01
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/8126

Actions (login required)

View Item View Item