Darmansyah, Darmansyah and Tugatorof, Jennifer M and Azwar, Edwin (2018) Sintesis MekanikKomposit Epoxy Berpenguat Serat Tebu (Tinjauan Pengaruh Fraksi Volume Serat Terhadap Kekuatan Tarik dan Kekuatan Bending). Seminar Nasional Inovasi dan Aplikasi Teknologi di Industri 2018, ITN Malang, 3 Februari 2018. pp. 149-156. ISSN 2085-4218

[img]
Preview
Text
JEpoxyedwin.pdf

Download (633kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh penambahan fraksi volume serat tebu terhadap kekuatan tarik dan kekuatan bending komposit epoxy, serta bagaimana daya ikat komposit lewat pengamatan SEM. Serat tebu direndam dalam larutan NaOH 5% selama 1 jam. Serat dicuci dan dijemur. Kemudian, serat ditimbang dengan fraksi volume serat 5%, 10%, 15%. Resin epoxy dan hardener dicampur dengan rasio 1:1 dan diaduk. Metode yang digunakan yaitu hands lay up, cetakan dari kaca dengan tebal yang berbeda untuk tiap pengujian. Pertama letakkan serat dalam cetakan kemudian campuran resin dan hardener diatasnya. Diamkan hingga kering. Penambahan fraksi volume serat pada komposit ini menyebabkan kekuatan tariknya meningkat. nilai tertinggi berada pada fraksi volume serat 15%, dengan tegangan tarik 18,3967 N/mm regangan 10,5339%, dan modulus elastisitasnya 179,5958 N/mm2. Sedangkan nilai terendah berada pada fraksi volume 0% dimana tegangan tariknya 6,4185 N/mm2, regangannya 9,5482% dan modulus elastisitas 0,7065 N/mm2. Untuk pengujian bending, penambahan fraksi volume serat pada komposit ini menyebabkan kekuatan bendingnya menurun. Tegangan bending tertinggi pada fraksi volume 5% 18,9078 N/mm2, modulus elastisitas9075,7207 N/mm2. Untuk kekuatan bending terendah terdapat pada fraksi volume serat 0% dengan kekuatan bending 15,5609 N/mm2dan modulus elastisitas 7469,2558 N/mm2. Hasil SEM menunjukan daya ikat matriks yang cukup baik. Kata kunci : Komposit, Hands lay up, uji.

Item Type: Article
Subjects: T Technology > TP Chemical technology
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Prodi Teknik Kimia
Depositing User: PhD Edwin Azwar
Date Deposited: 28 Jun 2018 06:48
Last Modified: 28 Jun 2018 06:48
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/8088

Actions (login required)

View Item View Item