Andriani, Lis and Hendrawaty, Ernie and Mahrinasari, Mahrinasari and Huzaimah, Fiska (2017) Peningkatan Kemampuan Manajemen Keuangan, Teknik Pengemasan Serta Penggunaan Model E-Bisnis Untuk Meningkatkan Volume Usaha Umkm Pengolahan Makanan Ringan Di Desa Kali Sari Kecamatan Natar Kabupaten Lampung Selatan. PROSIDING PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT Penelitian Bidang Ekonomi - Bisnis Serta Pembangunan Masyarakat, Dalam Upaya Meningkatkan Publikasi Internasional MANAJEMEN EKSPOR, 1 (1). pp. 1-190. ISSN Cetakan I, November 2017 978-602-5548-15-4

[img]
Preview
Text
PUBLIKASI-Prosiding PkM-FEB UNILA-DES-2017.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Perkembangan usaha mikro yang meningkat dari segi kuantitas belum diimbangi oleh meratanya peningkatan kualitas usaha mikro. Permasalahan klasik yang dihadapi usaha mikro di di Desa Kalisari, Kecamatan Natar, Kabupaten Lampung Selatan adalah rendahnya produktivitas produk makanan hasil olahan pertanian seperti keripik singkong, keripik pisang, emping, marning jagung, dan beberapa produk makanan hasil olahan pertanian lainnya. Penyebabnya adalah masalah klasiki nternal yang dihadapi UMKM yaitu: rendahnya kualitas SDM usaha mikro dalam manajemen, keuangan dan pemasaran, lemahnya kewirausahaan dari para pelaku usaha mikro, dan terbatasnya akses usaha mikro terhadap permodalan, informasi, teknologi dan pasar, serta faktor produksi lainnya. Program pengabdian kepada masyarakat dilakukan pelatihan tentang manajemen/pengelolaan keuangan usaha mikro pelatihan teknik packaging produk dan pemberian merk produk serta pembuatan blog / akun di media sosial untuk media promosi di Desa Kalisari, Kecamatan Natar, Kabupaten Lampung Selatan. Perbandingan hasil pretest dan post-test pelatihan, peserta menunjukkan peningkatan 50 % pengetahuan dan pemahaman tentang manajemen keuangan yang meliputi pemahaman pengelolaan keuangan dan penyusunan proposal kredit, serta mengetahui teknik pengemasan produk dan promosi penjualan dengan model e-business. Output pelatihan ini adalah pelaku usah mikro dapat menerapkan pengetahuan yang diperolehnya untuk menyusun laporan keuangan usaha, proposal kredit serta menghasilkan produk dengan kemasan (packaging) serta dibubuhi merk. Untuk kegiatan promosi, pelaku usaha menggunakan blog / akun di media sosial yang lebih komprehensif dan intensif yang pada gilirannya, volume usaha pelaku usaha mikro di Desa Kalisari, Kecamatan Natar, Kabupaten Lampung akan meningkat. Pada masa yang akan datang perlu kegiatan pelatihan lanjutan untuk meningkatkan motivasi serta kesadaran pelaku usaha akan pentingnya mengelola usaha secara profesional.

Item Type: Article
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Prodi Manajemen
Depositing User: DR ERNIE HENDRAWATY
Date Deposited: 03 Aug 2018 07:25
Last Modified: 03 Aug 2018 07:25
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/8070

Actions (login required)

View Item View Item