Sinaga, Jorfri Boike and Suudi, Ahmad and Khonaifi, M. Aang and Rahman, Milia and Sugiman, - (2017) Perancangan Alat Pengujian Model Turbin Air Ultra Low Head untuk Sistem Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro (PLTMH). Prosiding Seminar Nasional Energi dan Industri Manufaktur 2017. III74-III80. ISSN 978-602-5085-10-9

[img]
Preview
Text
Makalah Siger 2017.pdf

Download (517kB) | Preview
Official URL: https://drive.google.com/file/d/1lNS-Z3ZxR67w33q7N...

Abstract

Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro (PLTMH) adalah istilah yang digunakan untuk sistem pembangkit energi listrik yang menggunakan energi air dimana daya yang dihasilkan lebih kecil dari 100 kW. Teknologi PLTMH ini sudah terbukti handal untuk memenuhi kebutuhan listrik bagi desa-desa di daerah terpencil. Umumnya sistem PLTMH yang ada memanfaatkan energi aliran air yang memiliki tinggi jatuh, namun banyak daerah di pedesaan yang tidak memiliki potensi aliran yang memiliki tinggi jatuh air tetapi hanya potensi aliran air yang memiliki energi kinetik. Dengan menggunakan turbin air ultra low head (head sangat rendah), potensi aliran ini dapat dimanfaatkan untuk menggerakkan suatu sistem PLTMH. Namun sebelum potensi energi aliran air suatu aliran air dimanfaatkan maka perlu dilakukan perancangan alat pengujian terhadap model turbin air yang akan digunakan untuk memperkirakan unjuk kerja prototipe turbin air untuk menggerakkan suatu sistem PLTMH. Pada makalah ini disajikan perancangan alat pengujian dan parameter-parameter model turbin helik untuk model sistem PLTMH yang dilakukan di Laboratorium Mekanika Fluida Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Lampung.

Item Type: Article
Subjects: T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Prodi Teknik Mesin
Depositing User: JORFRI BOI
Date Deposited: 25 Jun 2018 02:22
Last Modified: 25 Jun 2018 02:22
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/7511

Actions (login required)

View Item View Item