Fihartini, Yuniarti (2018) MODEL PERSEPSI PERILAKU ETIS ONLINE RETAIL TERHADAP NIAT PEMBELIAN ONLINE DENGAN RISIKO DAN KEPERCAYAAN SEBAGAI PEMEDIASI. Prosiding Seminar Nasional Forum Pendidikan Tinggi Vokasi Indonesia (FPTVI) Tahun 2018: “Membangun Sinergi Penelitian Terapan Dengan Kebutuhan Pembangunan Daerah dan Dunia Industri”.
|
Text
Prosiding.pdf Download (5MB) | Preview |
Abstract
Lingkungan belanja online dan offline menyajikan pengalaman belanja yang berbeda. Pada belanja online, konsumen berinteraksi dengan peritel di ruang maya tanpa adanya tatap muka, konsumen pun tidak dapat melihat dan memeriksa produk yang dibelinya secara fisik seperti yang terjadi pada belanja offline. Belanja online menimbulkan unsur ketidakpastian akan kualitas dan kinerja produk yang dibeli, layanan purna jual, keamanan e-transaction, privasi informasi pribadi, serta kredibilitas retail online. Hal tersebut memungkinkan terjadinya pelanggaran etika oleh retail online, adanya risiko pembelian yang dirasakan konsumen, dan unsur ketidakpercayaan konsumen pada retail online yang berasal dari perbedaan antara ekspektasi dan realisasi yang dirasakan konsumen serta berdampak pada niat pembelian onlinenya. Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh persepsi perilaku etis online retail terhadap niat pembelian online konsumen melalui kepercayaan konsumen pada situs online dan risiko yang dirasakan konsumen yang memediasinya. Penelitian dilakukan secara survey dengan metode non-probability sampling dan teknik purposive sampling, terhadap 270 responden konsumen online di Bandar Lampung. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persepsi perilaku etis online retail berpengaruh secara tidak langsung terhadap niat pembelian online konsumen, yang dimediasi oleh kepercayaan konsumen pada situs online retail dan risiko yang dirasakan konsumen. Jika konsumen merasa situs online retail beretika, maka dapat menurunkan tingkat risiko belanja online yang dirasakan konsumen serta meningkatkan kepercayaan konsumen pada situs online retail yang berdampak pada semakin kuatnya niat konsumen untuk melakukan pembelian online Kata Kunci : Persepsi Perilaku Etis, Risiko Online, Kepercayaan Konsumen, Niat Pembelian Online
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) H Social Sciences > HF Commerce |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Prodi Manajemen |
Depositing User: | S.E.,M.Si. Yuniarti Fihartini |
Date Deposited: | 25 Apr 2018 08:31 |
Last Modified: | 25 Apr 2018 08:31 |
URI: | http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/6630 |
Actions (login required)
View Item |