Susianti, Susianti (2017) Potensi Sirsak (Annona muricata) Sebagai Pencegahan Kista Ovarium. Majority, 6 (2). pp. 18-22. ISSN 2337-3776

[img]
Preview
Text
Majority Vol 6 No 2 2017 2.pdf

Download (99kB) | Preview
Official URL: http://juke.kedokteran.unila.ac.id/index.php/major...

Abstract

Kista ovarium merupakan penyakit infertilitas pada wanita usia subur dimana merupakan salah satu neoplasma jinak pada ovarium. Dapat juga diterjemahkan sebagai penyakit yang dikarenakan adanya masa kistik pada ovarium dengan epidemiologi yang cukup tinggi di Indonesia. Kebanyakan terapi kista ovarium salah satunya dengan operasi kurang diminati penderita karena biaya dan rehabilitasi pasca operasi yang cenderung sulit dan lama, apalagi bila dilakukan di pelayanan kesehatan yang kurang maju, misalnya pada daerah pelosok atau desa yang pelayanan di fasilitas kesehatanya kurang memadai. Sirsak (Annona muricata) merupakan salah satu tanaman herbal yang dipercaya dapat menurunkan angka kejadian kista ovarium karena mengandung beberapa senyawa kimia sepeerti polifenol, flavonoid, acetogenins, vitamin A, vitamin C, vitamin E dan tannin sebagai antioksidan. Selain itu sirsak merupakan tanaman herbal yang banyak terdapat indonesia sebab tumbuh dengan baik di daerah dengan iklim tropis sehingga cenderung mudah didapatkan dan dapat digunakan sebagai pencegah kista ovarium yang epidemiologinya cukup tinggi di Indonesia. Kata kunci: kista ovarium, sirsak, antioksidan, polifenol, asetogenins

Item Type: Article
Subjects: R Medicine > RM Therapeutics. Pharmacology
Divisions: Fakultas Kedokteran (FK) > Prodi Pendidikan Dokter
Depositing User: SUSIANTI
Date Deposited: 17 Nov 2017 04:17
Last Modified: 17 Nov 2017 04:17
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/5779

Actions (login required)

View Item View Item