Satria, Heri and Pandiangan, Kamisah Delilawati (2017) OPTIMASI BIOKONVERSI BIOMASS SEBAGAI BAHAN BAKU BIOETHANOL MELALUI ONE-POT PROSES. unpublised. (Unpublished)
|
Text
Cover Laporan Penelitian Mandiri_HS 3 pg.pdf Download (25kB) | Preview |
Abstract
Lignoselulosa merupakan senyawa komposit biopolimer yang berlimpah keberadaanya di alam. Senyawa ini banyak terdapat di dinding sel tumbuhan, dan tersusun oleh tiga komponen utama yaitu selulosa, hemiselulosa, dan lignin. Penguraian ikatan dari struktur komplek lignoselulosa yang diikuti oleh proses hidrolisis polimer penyusun utamanya untuk mendapatkan gula pereduksi yang merupakan substrat inti yang dapat digunakan untuk berbagai produksi bahan kimia dan energi, merupakan kunci dari biokonversi lignoselulosa. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan optimasi proses biokonversi biomas lignoselulosa menjadi bioethanol melalui one-pot proses. Proses optimasi yang dilakukan meliputi komposisional analisis biomas lignoselulosa, dan kondisi fermentasi untuk memproduksi ethanol. Dari hasil analisis pada penelitian ini diperoleh bahwa biomas bagasse tersusun oleh 47.29% selulosa, 18.47% xylan, 33.2% lignin, dan 1.04% senyawa lainnya. Sementara itu pengaruh pengadukan dan pengocokkan pada perlakuan fermentasi tidak memberikan perbedaan yang signifikan terhadap pola konsumsi glukosa pada saat fermentasi. Tetapi pengaruh volume fermentasi memberikan perbedaan yang cukup signifikan terhadap konsumsi glukosa. Volume fermentasi 10 mL memberikan kondisi yang lebih baik pada penelitian ini dibandingkan dengan volume 2 mL.
Item Type: | Other |
---|---|
Subjects: | Q Science > QD Chemistry |
Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) > Prodi Kimia |
Depositing User: | Dr. Eng. Heri Satria |
Date Deposited: | 16 Nov 2017 09:03 |
Last Modified: | 16 Nov 2017 09:03 |
URI: | http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/5751 |
Actions (login required)
View Item |