Nickyucho, Lintang Ageng and Santosa, Purnama Edy and Tantalo, Syahrio and Hartono, Madi (2025) Gambaran Darah (Sel Darah Merah, Hemoglobin, dan Packed Cell Volume) pada Itik Pedaging dengan Penambahan Milk Replacer dalam Ransum. Jurnal Riset dan Inovasi Peternakan, 9 (4). pp. 800-811. ISSN 2598-3067
|
Text
JRIP 2025_NOVEMBER_LINTANG AGENG.pdf Download (462kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi gambaran sel darah merah, kadar hemoglobin dan nilai packed cell volume pada itik pedaging yang diberi penambahan milk replacer dalam ransum. Penelitian ini dilaksanakan pada Maret 2025--April 2025 di Kandang Laboratorium Lapang Terpadu, Fakultas Pertanian, Universitas Lampung. Pemeriksaan sampel darah dilaksanakan di Laboratorium Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta. Metode penelitian deskriptif dengan menggunakan 4 kelompok perbedaan ransum yang diulang 3 kali. Perlakuan yang diberikan dalam ransum dengan P0: (kontrol), P1: penambahan milk replacer 25 gram / kg pakan, P2: penambahan milk replacer 50 gram / kg pakan, dan P3: penambahan milk replacer 75 gram / kg pakan. Peubah yang diamati meliputi sel darah merah, hemoglobin dan packed cell volume. Data yang diperoleh dianalisis secara deskriptif. Hasil rata-rata sel darah merah P0 : 2,70±0,17 106/µL; P1 : 2,55±0,57 106/µL; P2 : 2,47±0,40 106/µL; dan P3 : 1,83±0,04 106/µL, rata-rata hemoglobin P0 : 11,44±0,66 g/dl; P1 : 12,82±1,73 g/dl; P2 : 13,34±0,95 g/dl; dan P3 : 13,05±0,62 g/dl, dan rata-rata packed cell volume P0 : 21,33±9,02%; P1 : 20,0±8,54%; P2 : 25,33±3,79%; dan P3 : 27,0±2,65%. Dapat disimpulkan bahwa pemberian milk replacer dalam ransum itik pedaging mampu meningkatkan nilai hemoglobin dan packed cell volume pada dosis tertentu, namun cenderung menurunkan jumlah sel darah merah (eritrosit) seiring dengan peningkatan dosis.
| Item Type: | Article |
|---|---|
| Subjects: | S Agriculture > SF Animal culture |
| Divisions: | Fakultas Pertanian (FP) > Prodi Peternakan |
| Depositing User: | MADI HARTONO |
| Date Deposited: | 29 Dec 2025 02:00 |
| Last Modified: | 29 Dec 2025 02:00 |
| URI: | http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/54767 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
