Supono, Supono and Hudaidah, Siti (2024) PERFORMA PERTUMBUHAN DAN KELANGSUNGAN HIDUP UDANG VANAME (Litopenaeus vannamei) YANG DIPELIHARA PADA SALINITAS RENDAH. Journal of Tropical Marine Scienc, 7 (1). pp. 71-78. ISSN 2623 - 2227
|
Text
Supono JTMS.pdf Download (239kB) | Preview |
Abstract
Udang vaname (Litopenaeus vannamei) menjadi salah satu komoditas budidaya unggulan Indonesia di sektor perikanan. Keberhasilan usaha budidaya udang vaname tidak terlepas dari faktor parameter kualitas air yang berperan dalam menunjang pertumbuhan dan tingkat kelangsungan hidupnya. Salinitas merupakan salah satu variabel kualitas air yang berperan sangat penting dalam pertumbuhan dan kelulushidupan udang vannamei. Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari pertumbuhan dan tingkat kelangsungan hidup udang vaname yang dipelihara pada salinitas rendah . Rancangan penelitian yang digunakan adalah rancangan acak lengkap yang terdiri dari tiga perlakuan dan tiga ulangan. Perlakuan tersebut adalah salinitas media 1 ppt, 3 ppt, dan 5 ppt. Pemeliharan udang dilakukan dengan menggunakan container bervolume 40liter dengan kepadatan penebaran 40 ekor/container atau 1ekor/L. Pemeliharaan udang udang dilakukan selama 30 hari. Parameter pengamatan yang dilakukan selama penelitian ini yaitu Laju pertumbuhan spesifik/Spesific Growth Rate (SGR), Growth Rate (GR), tingkat kelangsungan hidup/ Survival Rate (SR), rasio konversi pakan/feed conversion ratio (FCR), total vibrio count (TVC), dan kualitas air media pemeliharaan.Hasil penelitian menunjukkan bahwa salinitas media 3 dan 5 ppt merupakan perlakuan yang terbaik dalam meningkatkan pertumbuhan dan tingkat kelangsungan hidup udang vaname. Kata kunci:Growth Rate, Laju Pertumbuhan Spesifik, Rasio Konversi Pakan , TVC
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling |
Divisions: | Fakultas Pertanian (FP) > Prodi Budidaya Perairan |
Depositing User: | SUPONO |
Date Deposited: | 20 May 2024 01:55 |
Last Modified: | 20 May 2024 01:55 |
URI: | http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/53508 |
Actions (login required)
View Item |