Siregar, Amril Ma'ruf and Arifaini, Nur and Syah, Aminudin and Werena, Rosalia Dwi (2022) PENINGKATAN KAPASITAS KELOMPOK MASYARAKAT SADAR WISATA KORBAN BENCANA TSUNAMI DESA KUNJIR DALAM PENGOLAHAN SAMPAH SECARA TERPADU. Senapati Universitas Lampung. ISSN 2685-0427
|
Text
Prosiding SENAPATI 2022-Pokdarwis Kunjir_compressed (1).pdf Download (1MB) | Preview |
|
Text
view - Accepted Version Download (85kB) |
Abstract
Desa Kunjir merupakan salah satu desa di Kecamatan Rajabasa Kabupaten Lampung Selatan yang terdampak Tsunami Selat Sunda yang terjadi pada akhir tahun 2018 silam. Upaya perbaikan dan pemulihan telah dilaksanakan oleh berbagai pihak. Beberapa fasilitas telah dilengkapi seperti akses jalan, drainase, dan ruang bermain, dan gajebo di kawasan wisata pantai Kunjir. Selain pemulihan sarana dan prasarana, fokus kegiatan yang dilaksanakan untuk pemulihan wilayah pascabencana adalah pemulihan ekonomi, sosial, dan lingkungan. Salah satu permasalahan lingkungan yang dihadapi oleh masyarakat adalah belum adanya sistem pengelolaan sampah, dimana kondisi saat ini pengolahan sampah masih sangat tradisional yaitu dengan cara dibakar. Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari kegiatan sebelumnya dimana tim pengabdi telah menyelesaikan bantuan teknis desain masjid di Hunian Tetap korban tsunami desa kunjir. Sebagai rekomendasi dari kegiatan tersebut, maka kelompok masyrakat desa kunjir mengajukan permintaan untuk program peningkatan kapasitas masyarakat dalam pengelolaan sampah secara terpadu. Untuk tambahan manfaat, kepala desa juga berharap agar tim teknis dapat melaksanakan kegiatan pemberdayaan dengan melakukan pelatihan pengolahan sampah dengan konsep yang benar. Kegiatan yang akan dilaksanakan yaitu pelatihan dan simulasi pengolahan sampah di lokasi wisata pantai Desa Kunjir. Metode yang akan dipergunakan dalam kegiatan ini adalah penguatan dan terhadap bentuk dan kondisi lokasi dan selanjutnya dilakukan perancangan teknis sesuai kriteria teknis bangunan gedung. Hasil kajian akan didiskusikan dengan jamaah sehingga ada unsur musyawarah dan pelatihan untuk menghasilkan desain bangunan masjid yang sesuai dengan keinginan jamaah yang akan menggunakan bangunan ini nantinya.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering |
Divisions: | Fakultas Teknik (FT) > Prodi Teknik Sipil |
Depositing User: | M.Eng Rosalia Dwi Warena |
Date Deposited: | 12 Feb 2024 06:57 |
Last Modified: | 12 Feb 2024 06:57 |
URI: | http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/53150 |
Actions (login required)
View Item |