Berawi, Khairun Nisa and Putri, Giska Tri and Pabiola, Dea Okta POTENSI TERAPI DARI NUTRASETIKAL DALAM UPAYA PENCEGAHAN PENYAKIT INFEKSI VIRUS. Jurnal Ilmu Kedokteran Dan Kesehatan. ISSN 2355-7583

[img]
Preview
Text
POTENSI TERAPI DARI NUTRASETIKAL DALAM UPAYA PENCEGAHAN PENYAKIT INFEKSI VIRUS.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penyakit infeksi virus menjadi penyebab utama morbiditas di seluruh dunia yang berpotensi meningkat penyebarannya, sehingga berubah menjadi pandemi. Nutrisi dapat memainkan peran utama dalam mendukung sistem kekebalan tubuh dan fungsinya secara optimal. Diet sehat yang terkandung dalam nutraceuticals dapat memainkan peran penting dalam meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan melawan berbagai invasi virus. Tujuan penyusunan jurnal ini untuk memberikan informasi komprehensif tentang rekomendasi ilmiah berbasis diet, bukti, dan studi kasus di seluruh dunia sehubungan dengan infeksi yang disebabkan oleh virus, khususnya pada pandemi saat ini. Metode yang digunakan adalah literature review. Setelah meninjau potensi kekebalan nutraceuticals berdasarkan studi laboratorium dan penelitian pada manusia, disimpulkan bahwa senyawa bioaktif seperti resveratrol, quercetin, curcumin, epigallocatechin gallate (EGCG), N-acetyl cysteine (NAC), dan palmitoylethanolamide (PEA) dengan khasiat antivirus yang terbukti meningkatkan sistem imun sehingga berperan penting dalam mengobati berbagai infeksi yang disebabkan oleh virus selain memperkuat sistem kekebalan tubuh.

Item Type: Article
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Fakultas Kedokteran (FK) > Prodi Pendidikan Dokter
Depositing User: KHAIRUN NI NISA BERAWI
Date Deposited: 06 Mar 2023 01:55
Last Modified: 06 Mar 2023 01:55
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/48706

Actions (login required)

View Item View Item