Nurcahyani, Endang and Tundjung, Tripeni Handayani and Sutyarso, Sutyarso and Emantis, Rosa and Adi Tama, Lucy and Bayu Dwiyoga, R. Fadly (2022) Penyuluhan Pemberdayaan Limbah Cair Aren Untuk Pembuatan Nata de Legen di Desa Gebang, Pesawaran, Lampung. AMMA : Jurnal Pengabdian Masyarakat, 01 (09). pp. 1085-1090. ISSN 2828-6634
|
Text
ENDANG.NURCAHYANI DKK--JURNAL AMMA PENGABDIAN OKT22.pdf Download (513kB) | Preview |
Abstract
Masyarakat pada umumnya, sudah sejak lama mengenal pohon aren (Arenga pinnata Merr.) sebagai pohon yang dapat menghasilkan bahan-bahan untuk industri kerajinan. Hampir semua bagian atau produk tanaman ini dapat dimanfaatkan dan memiliki nilai ekonomi, akan tetapi, tanaman ini kurang mendapat perhatian untuk dikembangkan atau dibudidayakan secara sungguh-sungguh oleh berbagai pihak. Kebanyakan para petani hanya mengolah aren menjadi gula merah dan kolang-kaling, sedangkan air nira hanya dibuat untuk minuman biasa. Harga jual nira aren pun sangat murah, apalagi pada saat panen harganya sangat merosot tajam. Berdasarkan alasan tersebut diperlukan pengembangan inovasi baru dalam pengolahan nira aren yang selama ini hanya digunakan sebagai minuman biasa. Inovasi baru tersebut adalah menjadikan nira sebagai Nata de Legen sebagai alternatif dari Nata de Coco. Melalui inovasi ini diharapkan masyarakat Desa Gebang, Pesawaran, Lampung akan lebih mengetahui manfaat lain dari nira aren sebagai makanan yang bernilai tinggi. Penyuluhan ini diharapkan pula akan mampu meningkatkan wawasan masyarakat untuk memanfaatan nira aren menjadi produk yang mempunyai nilai tambah secara ekonomi.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | Q Science > Q Science (General) |
Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) > Prodi Biologi |
Depositing User: | ENDANG NURCAHYANI |
Date Deposited: | 02 Nov 2022 05:40 |
Last Modified: | 02 Nov 2022 05:40 |
URI: | http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/46187 |
Actions (login required)
View Item |