Suharno, Suharno and Darmawan, I Gede Boy and zaenudin, ahmad and Dewanto, Ordas and ridwan, martin (2018) Pemodelan Rasio Gradien Densitas Struktur Bawah Permukaan Berdasarkan Trend Surface Analysis Data Gayaberat. Fakultas Teknik, Universitas Lampung.

[img]
Preview
Text
28. Plagiarism Checker X, Prosiding SINTA 2018. BOY, SUHARNO, ZAINUDIN, ORDAS, MARTIN.pdf

Download (179kB) | Preview
Official URL: http://eng.unila.ac.id/wp-content/uploads/2019/01/...

Abstract

Pemetaan struktur bawah permukaan terutama struktur sesar telah menjadi salah satu kajian utama dalam berbagai kegiatan eksplorasi sumber daya alam dan mitigasi bencana geologi. Salah satu metode yang banyak digunakan untuk mengidentifikasi struktur bawah permukaan adalah dengan menggunakan metode geofisika khususnya metode gayaberat. Anomali gayaberat berisi informasi penting terkait rapat massa batuan yang dapat digunakan untuk mendelineasi struktur geologi. Kontras rapat massa atau juga dikenal sebagai kontras densitas batuan dapat ditunjukkan oleh hasil pengukuran gayaberat dengan melakukan analisis tren data permukaan (trend surface analysis). Penelitian ini difokuskan pada pengembangan teknik rasio gradien densitas pada data gayaberat sintetis untuk menemukan formula yang mampu mengkarakterisasi sebuah sesar terkait jenis sesar, arah sesar dan dip sesar. Teknik rasio gradien densitas (Rgd) yang dilakukan berdasarkan kurva horizontal gradient dan second vertical derivative (FHG & SVD) dari metode trend surface analysis pada data gayaberat. Berdasarkan hasil analisis yang telah dilakukan, teknik ini hanya dapat menentukan jenis sesar maupun arah sesar jika salah satu informasi tersebut telah diketahui. Sehingga untuk menentukan jenis sesar maka arah sesar harus diketahui dan sebaliknya. Semantara respon rasio gradien densitas untuk menentukan dip sesar menunjukkan pola yang linear dengan besarnya sudut dip dan konsisten terhadap perubahan densitas, namun sangat bergantung pada ketebalan layer dan offset sesar itu sendiri

Item Type: Other
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Q Science > QE Geology
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Prodi Teknik Geofisika
Depositing User: ORDAS DEWA
Date Deposited: 06 Jul 2022 01:15
Last Modified: 06 Jul 2022 01:15
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/42965

Actions (login required)

View Item View Item