Rugayah, Rugayah and Kushendarto, Kushendarto and Ginting, Yohanes and Ristiani, Ristiani (2020) PENGARUH KONSENTRASI PAKLOBUTRAZOL PADA PERTUMBUHAN DAN PENAMPILAN TANAMAN SEDAP MALAM (Polyanthes tuberosa L.) DALAM POT. AGROTROPIKA, 19 (1). pp. 27-34. ISSN 2745-7737

[img]
Preview
Text
4311-10926-1-SM (AGROTROPIKA 19-1-SEDAP MALAM).pdf

Download (581kB) | Preview
Official URL: https://jurnal.fp.unila.ac.id/index.php/JAT/issue/...

Abstract

Tanaman sedap malam (Polyanthus tuberosa L.) merupakan tanaman hias populer di Indonesia sebagai bunga potong dan bunga tabur. Tanaman sedap malam dapat dijadikan sebagai bunga pot dengan membuat tangkai bunganya lebih pendek. Salah satu cara untuk mendapatkan tanaman sedap malam yang memiliki kriteria sebagai bunga pot adalah dengan pemberian zat penghambat tumbuh yaitu paklobutrazol. Penelitian ini dilakukan di Rumah Kaca Gedung Hortikultura Fakultas Pertanian Universitas Lampung pada November sampai Agustus 2017, bertujuan untuk mengetahui pengaruh konsentrasi paklobutrazol pada pertumbuhan dan penampilan tanaman sedap malam dalam pot dan mengetahui konsentrasi paklobutrazol terbaik pada penampilan tanaman sedap malam dalam pot. Penelitian ini menggunakan rancangan acak kelompok (RAK) dengan perlakuan tunggal 6 taraf konsentrasi paklobutrazol yaitu 0, 75, 150, 225, 300, dan 375 ppm dengan 3 kali ulangan. Homogenitas ragam diuji dengan uji Barttlet dan adivitas diuji dengan uji Tukey. Selanjutnya, diuji dengan uji F dan apabila signifikan dilanjutkan dengan uji Beda Nyata Terkecil (BNT) pada taraf 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian kosentrasi paklobutrazol pada pertumbuhan vegetatif hanya berpengaruh nyata pada lingkar batang semu dan semua variabel pada pertumbuhan generatif kecuali panjang floret. Konsentrasi paklobutrazol yan diberikan hingga 375 ppm belum didapatkan hasil yang optimum. Kata kunci: Sedap malam, konsentrasi, paklobutrazol

Item Type: Article
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian (FP) > Prodi Agronomi dan Hortikultura
Depositing User: RUGAYAH
Date Deposited: 14 Nov 2021 12:17
Last Modified: 14 Nov 2021 12:17
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/36779

Actions (login required)

View Item View Item