Noer, Sri Hastuti and Triana, Mella (2021) PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN ONLINE UNTUK MEMFASILITASI PENINGKATAN KEMANDIRIAN BELAJAR DAN MOTIVASI BERPRESTASI SISWA SERTA DAMPAKNYA TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR MATEMATIS. lppm unila. (Unpublished)

[img]
Preview
Text
Laporan Penelitian Senior_FKIP_Sri H Noer_2021.pdf

Download (519kB) | Preview

Abstract

Pandemi Covid-19 telah mengubah tatanan kehidupan termasuk dunia pendidikan. Kebijakan belajar dari rumah membuat semua yang berkecimpung di dunia pendidikan harus siap melakukan pembelajarn online. Meskipun kemajuan teknologi memungkinkan siswa belajar sepenuhnya secara online, tetapi pembelajaran online membutuhkan tingkat motivasi diri dan kemandirian belajar yang lebih tinggi. Oleh karena itu, meningkatkan kemandirian dan motivasi berprestasi dengan menanamkan berbagai fitur dalam lingkungan pembelajaran online tampaknya efektif dalam meningkatkan hasil belajar matematika siswa. Dengan kondisi pembelajaran online saat ini, siswa lebih mengalami kesulitan belajar matematika bila guru tidak mampu mengelola pembelajaran. Beberapa kendala dalam pembelajaran online antara lain media pembelajaran yang digunakan guru dominan monoton dan membuat murid merasa jenuh, pembelajaran belum interaktif dan cenderung tugas online. Studi pendahuluan kepada 46 guru matematika, menunjukkan bahwa 81 persen menyatakan motivasi belajar siswa menurun, 66 persen menyatakan guru hanya membagikan soal latihan kepada siswa. Sebagian besar guru kesulitan dalam menyampaikan bahan ajar, kesulitan membuat perangkat pembelajaran, kesulitan dalam memilih metode dan media pembelajaran online. Penelitian ini bertujuan menghasilkan model pembelajaran online yang mencakup langkah pembelajaran, sistem sosial, sistem pendukung, serta dampak pembelajaran dan dampak pengiring pembelajaran yang valid dan praktis untuk memfasilitasi peningkatan kemandirian belajar dan motivasi berprestasi siswa serta menganalisis efektivitas model dalam meningkatkan kemampuan berpikir matematis siswa. Tahapan penelitian diawali dengan studi pendahuluan untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan pembelajaran online yang sudah dilakukan. Pengembangan produk model pembelajaran dilakukan pendisainan model pembelajaran, lalu dilakukan validasi oleh ahli. Berdasarkan hasil penerapan model pada pembelajaran di dua sekolah sampel diperoleh hasil: Berdasarkan hasil analisis data dan pengujian hipotesis dapat diketahui bahwa: (1) secara umum terdapat pengaruh yang signifikan antara kemandirian belajar dan motivasi berprestasi terhadap kemampuan komunikasi matematis dan pemecahan masalah matematis siswasiswa. 2) Secara parsial terdapat pengaruh yang signifikan antara kemandirian belajar dan motivasi berprestasi terhadap kemampuan komunikasi matematis siswa dan juga pada kemampuan pemecahan masalah matematis siswa

Item Type: Other
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) > Prodi Pendidikan Matematika
Depositing User: SRI HASTUT
Date Deposited: 12 Nov 2021 00:55
Last Modified: 12 Nov 2021 00:55
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/36286

Actions (login required)

View Item View Item