Maulina, Dina (2021) PENDEKATAN TPACK DENGAN PARAMETER PENGUATAN INTRINSIK SISWA UNTUK IMPLEMENTASI PROGRAM PEMBELAJARAN DARING PADA JENJANG SEKOLAH MENENGAH ATAS. Unila. (Unpublished)

[img]
Preview
Text
Dina Maulina_FKIP_PD_Prop.pdf

Download (799kB) | Preview

Abstract

Pembelajaran abad 21 ditandai dengan terintegrasinya ilmu pengetahuan, informasi dan teknologi sebagai pengembangan inovasi yang sinergis di dalam sebuah pembelajaran. Pendekatan TPACK adalah salah satu framework yang mengintegrasikan antaran pengetahuan teknologi (Technological), pedagogi (Pedagogy), dan pengetahuan konten (Content) dalam sebuah konteks pembelajaran. Implementasi penerapan pembelajaran daring menuntut siswa secara mandiri untuk dapat melakukan proses dan tahapan pembelajaran dengan seting virtual berbasis LMS yang dikelola oleh guru. Keterlaksanaan pembelajaran daring perlu mengkaji bagaimana perilaku, kesungguhan, kebutuhan dan kesadaran siswa selama melaksanakan pembelajaran untuk memahami bidang keilmuan secara komprehensif. Dalam mata pelajaran sains secara khusus proses pembelajaran terjadi baik secara teoretis maupun praktis. Menyikapi hal tersebut, permasalahan yang dihadapi siswa adalah kesulitan dalam menerapkan proses pembelajaran praktis secara daring. Karena hakikatnya sains bersifat kontekstual kebenaran faktanya dapat dibuktikan melalui praktik langsung dalam kegiatan pembelajaran melalui seting laboratorium. Pembelajaran berbasis laboratorium memenuhi kaidah berstruktur dan dikendalikan secara ketat sehingga sukar menciptakan kegiatan yang menimbulkan rasa otonomi pada siswa, sehingga kondisi ini bertolak belakang pada kondisi pembelajaran daring yang berujung pada kesulitan siswa dalam mengikuti proses. Secara sadar, pemenuhan pembelajaran daring tidak lagi pada permasalahan kendala jaringan atau penggunaan LMS akan tetapi lebih dari itu bentuk penguatan perilaku belajar secara psikologis menjadi dasar siswa untuk dapat meningkatkan dan menguatkan pemahaman belajar. Oleh sebab itu, pendekatan TPACK dengan pengembangan belajar pada penghargaan intrisik menjadi salah satu alternatif untuk memahami, membuktikan dan mengungkap fakta ketercapaian pembelajaran siswa selama melaksanakana pembelajaran daring. Penelitian ini dilakukan dalam dua langkah berjenjang yaitu langkah I (kajian strategi TPACK dan penguatan perilaku belajar melalui penghargaan intrinsik selama pembelajaran daring untuk selanjutnya medesain pengembangan produk pembelajaran terintgrasi yang selanjutnya diimplementasikan pada langkah II (implementasi pengembangan TPACK dalam pembelajaran kontekstual dengan aspek penguatan perilaku belajar siswa). Penelitian dilakukan pada jenjang Sekolah Menengah Atas (SMA) yang telah mengimplemntasikan pembelajaran daring selama pandemi Covid-19. Desain penelitan ini menggunakan pretes-postes non-ekuivalen, dengan teknik sampling secara clusster random sampling dari populasi yang ditentukan yaitu seluruh SMA Negeri di Kota Bandar Lampung. Perolehan data kuantitatif akan diuji dengan uji-F (ANOVA, perangkat SPSS 23.0) untuk mengetahui pengaruh tingkatan kognitif dengan pendekatan TPACK terhadap penghargaan instrinsik siswa pada tingkatan SMA di kota Bandar Lampung secara berjenjang sesuai tingkat akreditasi sekolah. Target capaian dari usulan penelitian ini dengan menargetkan luaran wajib berupa sebuah artikel ilmiah yang dipublikasikan pada Conferensi Internasional terindeks Scopus. Hasil penelitian ini memiliki tingkat kesiapan teknologi di level 2 dengan hasil penelitian berupa formulasi konsep dan aplikasi hasil dari implementasi pendekatan TPACK dengan fokus pada aspek psikologis penguatan intrinsik yang terukur secara analitis melalui penilaian aspek kognitif, afektif dan psikomotor.

Item Type: Other
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) > Prodi Pendidikan Biologi
Depositing User: DINA MAULINA
Date Deposited: 11 Nov 2021 06:55
Last Modified: 11 Nov 2021 06:55
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/36045

Actions (login required)

View Item View Item