Rinawati, Rinawati and Buhani, Buhani and Kiswandono, Agung Abadi and Widiarto, Sonny and Kasih, Yessy Oktiara (2021) POTENSI KARBON AKTIF BERBASIS KULIT SINGKONG SEBAGAI ADSORBEN PADA TEKNIK DISPERSIVE SOLID PHSE EXTRACTION (DSPE) UNTUK PENENTUAN ANTIBIOTIK TETRASIKLIN. In: Seminar Nasional Bersama FMIPA Unila Tahun 2021, 8-9 September 2021, Bandar Lampung. (Unpublished)
Text
view_usp=sharing Download (67kB) |
||
|
Text
Abstrak Seminar Bersama_Rinawati.pdf Download (215kB) | Preview |
Abstract
Penyalahgunaan dan pemakaian berlebihan antibiotik di masa pandemic Covid-19 semakin memicu peningkatan jumlah residu antibiotik di lingkungan. Residu antibiotik berada pada rentang konsentrasi yang renik dan matriks sampel yang kompleks sehingga tahapan preparasi sampel dalam penentuan kadarnya sangat penting. Dalam penelitian ini telah dilakukan uji potensipenggunaan karbon aktif dari kulit singkong sebagai material adsorben untuk teknik DSPE magnetit. sebagai teknik ektraksi dalam penentuan antibiotik tetrasiklin. Adsorben dikarakterisasi menggunakan Scanning Electron Microscopy (SEM), Fourier Transform Infrared Spectrophotometry (FT-IR) dan X‐ray diffraction serta optimasi parameter yang mempengaruhinya. Hasil karakterisasi menunjukkan bahwa permukaan adsorben memiliki struktur tidak beraturan, kasar, dan berpori serta bersifat magnet. Hasil optimasi menunjukkan bahwa waktu kesetimbangan pada antibiotik tetrasiklin diperoleh pada pH 6 selama 10 menit dengan konsentrasi adsorbat 1 mg/L dan massa adsorben 20 mg. Studi ini menunjukkan bahwa karbon aktif magnetik dari kulit singkong memiliki potensi yang tinggi sebagai adsorben efektif unutuk menentukan antibiotik tetrasiklin dari lingkungan perairan.
Item Type: | Conference or Workshop Item (Speech) |
---|---|
Subjects: | Q Science > QD Chemistry |
Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) > Prodi Magister Ilmu Kimia |
Depositing User: | RINAWATI |
Date Deposited: | 09 Nov 2021 01:16 |
Last Modified: | 09 Nov 2021 01:16 |
URI: | http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/35606 |
Actions (login required)
View Item |