FX, Sumarja and Ade, Arif Firmansyah and Siti, Khoiriah (2017) EVALUASI UNDANG-UNDANG NOMOR 15 TAHUN 1997 TENTANG KETRANSMIGRASIAN KAITANNYA DENGAN PEMBERIAN SERTIFIKASI TANAH BAGI PARA TRANSMIGRAN. In: FGD FGD Mid Report Penelitian: Efektivitas Peran Pemerintah Terhadap Hak Masyarakat Lokal Dan Para Transmigran Dalam Penempatan Wilayah Dan Pemberian Sertifikat Tanah (Kerjasama DPD RI dengan FH Unila). (Unpublished)

[img]
Preview
Text
EVALUASI UNDANG-UNDANG NOMOR 15 TAHUN 1997.pdf

Download (250kB) | Preview

Abstract

Target penurunan angka kemiskinan (Jokowi-JK) sebesar 0,6 persen menjadi 10,3 persen atau sebesar 26 jutaan orang. • Pembangunan harus menempatkan manusia sebagai pusat perhatian. • Maka pembangunan ekonomi harus sejalan dengan pembangunan sosial sehingga dapat menyumbang langsung terhadap peningkatan kualitas kesejahteraan sosial. • Salah satu upaya menurunkan jumlah kemiskinan adalah program transmigrasi. • Saat ini terdapat hampir 140 kawasan transmigrasi di seluruh Indonesia. • Prioritas saat ini adalah wilayah perbatasan serta kawasan yang dekat dengan perbatasan sesuai Nawa Cita ketiga, yaitu: membangun Indonesia dari pinggiran. • Harapan semula bagi peserta transmigrasi untuk mendapatkan lahan tempat tiggal dan lahan garapan, yang didukung alat bukti kepemilikan tanah, seringkali jauh dari harapan. • Salah satu contohnya, transmigran asal Jawa Tengah yang ditempatkan pada wilayah Lampung pada tahun 1959. Wilayah transmigran tersebut berada di perbatasan Provinsi Lampung dengan Provinsi Sumatera Selatan, tepatnya di Desa Sapto Renggo, Kecamatan Bahuga, Kabupaten Way Kanan. Transmigran tersebut baru mendapatkan bukti kepemilikan tanah (sertifikat) pada tahun 2013.

Item Type: Conference or Workshop Item (Other)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum (FH) > Prodi Ilmu Hukum
Depositing User: Sumarja FX sumarja
Date Deposited: 12 Jun 2017 02:28
Last Modified: 12 Jun 2017 02:28
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/3370

Actions (login required)

View Item View Item