Yuana, Nelly and TA, Larasati and Berawi, Khairun Nisa (2021) Analisis Multilevel Faktor Resiko Stunting di Indonesia: Sebuah Tinjauan Literatur. Jurnal Aisyah, Jurnal Ilmu Kesehatan, 6 (2). pp. 213-217. ISSN 2502-9495

[img]
Preview
Text
510-2246-1-PB.pdf

Download (631kB) | Preview
Official URL: https://aisyah.journalpress.id/index.php/jika

Abstract

Stunting dapat meyebabkan kemiskinan dan menciptakan lingkaran setan, karena stunting bisa meningkatkan morbiditas, mortalitas serta konsekwensinya dapat meluas hingga dewasa, sehingga dapat meningkatkan resiko bayi baru lahir rendah, penyakit infeksi dan penyakit tidak menular, serta produktivitas dan pendapatan ekonomi yang menurun. Prevalensi stunting di Indonesia tahun 2018 sebesar 30,8% dari target pemerintah 14% di tahun 2024. Tujuan penelitian untuk mengetahui faktor resiko stunting berdasarkan analisis multilevel. Database terkemuka dicari secara elektronik antara tahun 2017 sampai 2021, database kesehatan yang relevan termasuk PubMed, Google Scholar, dan Cochrane dengan menggunakan kata kunci “multilevel analysis stunting”, “multilevel analysis determinan stunting”, “multilevel analysis risk factor stunting”. Dari 232 artikel didapati 4 artikel diidentifikasi dan dimasukkan dalam ulasan. Beberapa faktor resiko yang menyebabkan stunting di Indonesia, level individu : jenis kelamin laki-laki, anak usia 12-32 bulan, panjang badan lahir <48 cm, berat badan lahir rendah (BBLR), jumlah anggota rumah tangga ≥5 orang, tinggal dalam rumah tangga dengan ≥3 anak dibawah usia 5 tahun, tinggi badan ibu <150 cm, usia ibu saat hamil <20 tahun dan >35 tahun, Antenatalcare <4 kali, level rumah tangga rumah : kumuh, pendidikan orang tua yang rendah, level komunitas : keaktifan posyandu, tinggal dipedesaan, dan wilayah luar Jawa-Bali.

Item Type: Article
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Depositing User: LARASATI Larasati TA
Date Deposited: 27 Aug 2021 01:47
Last Modified: 27 Aug 2021 01:47
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/33679

Actions (login required)

View Item View Item