Ariatama, Soni and Adha, Muhammad Mona and Rohman, Rohman and Hartino, Ahman Tosy and Eska, Prawisudawati Ulpa (2021) Penggunaan Teknologi Virtual Reality (Vr) Sebagai Upaya Eskalasi Minat Dan Optimalisasi Dalam Proses Pembelajaran Secara Online Dimasa Pandemik. Semnas FKIP 2021, SEMINAR NASIONAL PENDIDIKAN FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN, Universitas Lampung16 Februari 2021, Bandar Lampung..
|
Text
SONI ARIATAMA FULL PAPER.pdf Download (295kB) | Preview |
Abstract
Abstrak: Penggunaan Teknologi Virtual Reality (Vr) Sebagai Upaya Eskalasi Minat Dan Optimalisasi Dalam Proses Pembelajaran Secara Online Dimasa Pandemik. Mencapai tujuan tersebut manusia terus berinovasi dalam membuat perangkat bantu guna terlaksanakanya kegaiatan belajar menagajar tersebut, dimana salah satunya membuat sebuah media pembelajaran. Masa pandemik yang terjadi pada tahun 2020 membuat pembelajaran dilakukan secara daring (online) sehingga platform atau media belajar daring menjadi sangat penting untuk dikuasai dan diimplementasikan baik oleh para guru dan siswa. Media pembelajaran menggunakan virtual reality (VR) menjadi salah satu solusi alternatif untuk memberikan praktek belajar yang baru dan menyenangkan bagi siswa. VR menghadirkan video/gambar yang menarik dengan durasi waktu yang disesuaikan. Artikel ini menggunakan pendekatan studi kepustakaan, dengan mengumpulkan berbagai bahan dan informasi, kemudian analisis dibuat berdasarkan dokumentasi dan refleksi yang telah disusun. Penggunaan VR mendorong inovasi media pembelajaran yang berbeda dari sebelumnya untuk meningkatkan partisipasi dan perspektif berpikir kritis siswa serta mendekatkan siswa dengan teknologi VR. Karakteristik teknologi yang sesuai untuk digunakan seperti media Virtual Reality (VR) dapat diimplementasikan dalam proses belajar mengajar di tengah pandemi saat ini yang bertujuan untuk menarik minat para pelajar dan merasakan suasana seperti di kelas saat pembelajaran luring (offline) berlangsung.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) > Prodi PPKN |
Depositing User: | Mr Muhammad Mona Adha |
Date Deposited: | 04 Jun 2021 02:55 |
Last Modified: | 04 Jun 2021 02:55 |
URI: | http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/32006 |
Actions (login required)
View Item |