Rizki Nurislaminingsih, RN and Arnila Purnamayanti, AP (2020) Perpustakaan Dalam Dimensi Manajemen Pengetahuan. METAKOM, 4 (2). p. 105. ISSN 2443-3691

[img]
Preview
Text
105-Article Text-202-1-2-20200425.pdf

Download (479kB) | Preview
[img]
Preview
Text
jURNAL METAKOM PLUS COVER.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
jURNAL METAKOM PLUS COVER.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Selama ini perpustakaan dikenal sebagai lembaga penyedia informasi. Aktivitas di perpustakaan cenderung berputar pada pengadaan, penyimpanan dan pelayanan informasi, belum pada pengelolaan pengetahuan. Sejatinya pengetahuan tercipta dari informasi, dan sebaliknya, dari pengetahuan akan menghasilkan informasi. Meskipun demikian, manajemen pengetahuan justru muncul dari dunia ekonomi dan bisnis. Oleh sebab itu tulisan ini bertujuan untuk menggali lebih dalam peran dan kedudukan perpustakaan dalam dimensi manajemen pengetahuan. Tulisan ini menggunakan metode studi literatur yaitu sumber dan metode pengumpulan data dengan mengambil data di pustaka, membaca, mencatat, dan mengolah bahan penelitian. Hasil kajian tulisan ini adalah perpustakaan merupakan lembaga pengetahuan yang juga melaksanakan tugas manajemen pengetahuan. Pustakawan berperan sebagai pengelola pengetahuan yang memiliki tugas utama menelusur, memilih, memilah, menyimpan dan menyebarkan berbagai jenis pengetahuan. Pustakawan merubah pengetahuan tacit yang masih ada dalam diri seseorang ke dalam bentuk expilcit, kemudian pustakawan menjelaskan pengetahuan eksplisit yang sudah didokumentasikan kepada pemustaka. Simpulan kajian ini perpustakaan merupakan bagian dari manajemen pengetahuan. Perpustakaan berperan sebagai lembaga pengetahuan dan secara otomatis pustakawan menjadi pekerja/pengelola pengetahuan. Selanjutnya perpustakaan mengolah pengetahuan tacit yang berupa ide tersebut kedalam pengetahuan eksplisit yang sudah didokumentasikan, sehingga mudah diakses, dipahami, dimanfaatkan dan disebarluaskan ke masyakarat luas.

Item Type: Article
Subjects: Z Bibliography. Library Science. Information Resources > Z665 Library Science. Information Science
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) > Prodi Komunikasi
Depositing User: M.A Arnila Purnamayanti
Date Deposited: 22 Jun 2021 07:57
Last Modified: 22 Jun 2021 07:57
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/26410

Actions (login required)

View Item View Item