Fitriawan, Helmy and Rohman, Roviq Cholifatul and Herlinawati, Herlinawati and Purwiyanti, Sri (2020) Pengukuran RSSI Jaringan Sensor Nirkabel Berbasis ZigBee pada Berbagai Topologi. Jurnal Rekayasa Elektrika, 16 (2). pp. 15-21. ISSN 2252-620X

[img]
Preview
Text
2. Pengukuran RSSI Jaringan Sensor Nirkabel_2020.pdf

Download (1MB) | Preview
Official URL: http://www.jurnal.unsyiah.ac.id/JRE/article/view/1...

Abstract

Untuk mendapatkan sebuah kinerja yang baik dari suatu jaringan sensor nirkabel maka perlu dilakukan pengukuran parameter jaringan. RSSI (Received Signal Strength Indicator) merupakan salah satu parameter jaringan yang menyatakan kuat sinyal yang diterima suatu perangkat radio pada modul komunikasi. Pada penelitian ini dilakukan eksperimen pengukuran RSSI pada jaringan sensor nirkabel dengan protokol ZigBee. Pengukuran dilakukan dengan berbagai topologi yaitu point-to-point, star, dan mesh baik di dalam (indoor) dan luar ruangan (outdoor). Kondisi pengukuran di dalam ruangan dilakukan di dalam laboratorium dengan partisi dinding beton, sementara pengukuran di luar ruangan dilakukan di lapangan terbuka dengan kondisi line-of-sight (LOS). Perangkat lunak XCTU digunakan untuk mengukur parameter RSSI, dengan cara melakukan pengiriman 100 paket data berukuran 64-byte dengan interval pengiriman 1 detik. Hasil penelitian memperlihatkan semakin jauh jarak pengiriman data maka nilai RSSI relatif akan menurun dikarenakan adanya hambatan dan berkurangnya kekuatan sinyal radio. Kemudian nilai RSSI pada topologi mesh sedikit lebih besar dibanding pada dua topologi lainnya, disebabkan adanya router yang memperkuat sinyal terkirim.

Item Type: Article
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Prodi Teknik Elektro
Depositing User: Dr Helmy Fitriawan
Date Deposited: 16 Nov 2020 04:44
Last Modified: 16 Nov 2020 04:44
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/25443

Actions (login required)

View Item View Item