Deswindra, Mohamad Reihansyah and Muhartono, Muhartono and Hanriko, Rizki and Rudianto, Waluyo (2020) Hubungan Antara Hipertensi Dan Usia Dengan Angka Kejadian Kanker Payudara Di RSUD Dr. H. Abdul Moeloek Bandar Lampung Tahun 2018. MEDULA, medicalprofession journal of lampung university, 10 (1). pp. 12-16. ISSN 2339-1227
|
Text
2627-3324-1-PB.pdf Download (868kB) | Preview |
Abstract
Kanker payudara merupakan salah satu kanker yang memiliki tingkat insidensi yang tinggi di semua negara. Usia dan Hipertensi diketahui merupakan faktor risiko dari terjadinya kanker payudara. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara hipertensi dan usia dengan angka kejadian kanker payudara di RSUD Dr. H. Abdul Moeloek Bandar Lampung. Metode dari penelitian ini adalah penelitian observasional analitik dengan rancangan case control. Data yang dipakai merupakan data sekunder yang diambil dari rekam medis pasien di RSUD Dr. H. Abdul Moeloek dan diambil dengan metode consecutive sampling. Analisis data menggunakan analisis univariat dan analisis bivariat dengan menggunakan uji chi-square dan uji fisher. Hasil penelitian ini didapatkan pada kelompok kasus didapatkan persentase hipertensi sebesar 12,5% sedangkan yang tidak hipertensi sebesar 87,5%. Pada kelompok kontrol persentase hipertensi sebesar 8,3 % sedangkan yang tidak hipertensi sebesar 91,7%. Pada kelompok kasus didapatkan persentase usia ≥50 tahun sebesar 54,2% sedangkan pada usia < 50 tahun sebesar 45,8%. Pada kelompok kontrol persentase usia ≥50 tahun sebesar 16,7% sedangkan pada usia < 50 tahun sebesar 83,3%. Hasil penelitian menunjukan bahwa usia ≥50 tahun memiliki nilai p=0,007 dengan OR= 5,909 dan hipertensi memiliki nilai p=0,500. Dari hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa tidak terdapat hubungan antara hipertensi dengan angka kejadian kanker payudara dan terdapat hubungan antara usia penderita dengan angka kejadian kanker payudara di RSUD Dr. H. Abdul Moeloek Bandar Lampung.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Fakultas Kedokteran (FK) > Prodi Pendidikan Dokter |
Depositing User: | dr Waluyo Rudiyanto |
Date Deposited: | 16 Nov 2020 01:20 |
Last Modified: | 16 Nov 2020 01:20 |
URI: | http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/25134 |
Actions (login required)
View Item |