Santosa, Rizki Agung and Harianto, Sugeng P. and Nurcahyani, Nuning (2016) PERBANDINGAN POPULASI BURUNG CEKAKAK (Halcyonidae) DI LAHAN BASAH DESA SUNGAI LUAR DAN LAHAN BASAH DESA KIBANG PACING KECAMATAN MENGGALA TIMUR KABUPATEN TULANG BAWANG. Jurnal Sylva Lestari, 4 (2). pp. 79-88. ISSN ISSN 2339-0913

[img]
Preview
Text
perbandingan populasi burung cekakak.pdf

Download (116kB) | Preview
Official URL: http://jurnal.fp.unila.ac.id/index.php/JHT/article...

Abstract

Lahan basah sebagai salah satu habitat alami bagi satwa liar di Indonesia telah banyak mengalami perubahan. Lahan basah di Desa Sungai Luar dan Desa Kibang Pacing merupakan habitat alami bagi berbagai jenis burung penetap dan tempat persinggahan burung-burung migrasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui populasi burung cekakak(Halcyonidae)dan mengetahui perbandingan populasi pada lokasi penelitian. Metode yang digunakan adalah metode IPA(Indices Pontuele d’Abudance – Indeks Kelimpahan pada Titik) dan pola penyebaran.Pengamatan dilakukan dengan diam pada titik hitung dan mencatat burung yang di jumpai.Pada masing-masing komunitas diambil 3 titik hitung dengan masing-masing 18 hari pengamatan. Untuk menghitung kisaran populasi burung cekakak (Halcyonidae) pada kedua lokasi penelitian digunakan rumus Yuniar (2007), yaitu P=±Se.t. Hasil penelitian menunjukkan pada kedua lokasi penelitian hanya ditemukan 1 (satu) spesies dari Halcyonidae yaitu cekakak belukar (Halcyon smyrnensis). Populasi cekakak belukar (Halcyon smyrnensis)yang ditemukan pada lahan basah Desa Sungai Luar sebanyak 18 ekor.Populasi cekakak belukar (Halcyon smyrnensis)di lahan basah Desa Kibang Pacing sebanyak 12 ekor.Perbandingan populasi burung cekakak belukar (Halcyon smyrnensis) di lahan basah Desa Sungai Luar dan lahan basah Desa Kibang Pacing sebesar 1.5:1 ekor (60%:40%). Pola penyebaran burung pada kedua lokasi penelitian adalah sistematik.

Item Type: Article
Subjects: S Agriculture > SD Forestry
Divisions: Fakultas Pertanian (FP) > Prodi Kehutanan
Depositing User: M.Sc. Nuning Nurcahyani
Date Deposited: 30 Jun 2020 03:29
Last Modified: 30 Jun 2020 03:29
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/22860

Actions (login required)

View Item View Item