Adensyah, Binter and Hermawan, Dedy and Yulianti, Devi (2019) IMPLEMENTASI PROGRAM PENDAFTARAN TANAH SISTEMATIS LENGKAP DI KECAMATAN BANGUN REJO KABUPATEN LAMPUNG TENGAH. Administrativa: Jurnal Birokrasi, Kebijakan dan Pelayanan Publik, 1 (1). pp. 55-62. ISSN 2714-7673
|
Text
Implementasi Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap Di Kecamatan Bangun Rejo Kabupaten Lampung Tengah.pdf Download (486kB) | Preview |
Abstract
Masalah sengketa tanah yang masih banyak terjadi di masyarakat adalah pengakuan tanah oleh masyarakat secara historis akibat masih kurangnya pemahaman masyarakat tentang pentingnya sertipikat tanah dan kurangnya kepastian hukum yang sah mengenai hak-hak atas kepemilikan tanah bagi masyarakat. Karena itu, pemerintah melalui kementerian ATR/ BPN meluncurkan kebijakan tentang percepatan pendaftaran tanah sistematis lengkap yang tertuang dalam peraturan Menteri ATR/ BPN No. 6 Tahun 2018 dengan tujuan percepatan sertipikasi seluruh bidang tanah di Indonesia yang belum memiliki sertipikat dan mencegah sengketa serta konflik pertanahan. Penelitian ini dilakukan untuk mendapatkan gambaran tentang pencapaian efektivitas BPN kabupaten Lampung Tengah dalam upaya mengurangi, mencegah konflik pertanahan dalam mewujudkan good governance melalui program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) di Kecamatan Bangun Rejo. Penelitian ini ditinjau dengan menggunakan pendekatan gabungan menurut S. B. Hari Lubis dan Martani Huseini untuk mendapatkan gambaran tentang pencapaian pelaksanaan dan target sertipikasi, pencapaian sumber serta proses dan koordinasi pelaksana program PTSL. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif dan menggunakan metode pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi serta menggunakan keabsahan data yang diperiksa dengan menggunakan metode triangulasi dan kecukupan referensial. Secara menyeluruh pelaksanaan program PTSL di Kecamatan Bangun Rejo oleh BPN Kabupaten Lampung Tengah terlaksana dengan baik melihat pencapaian penerbitan sertipikat pada program PTSL 2018 di Kecamatan Bangun Rejo, pemanfaatan SDM dan Non SDM yang sangat baik serta proses dan koordinasi pelaksana sesuai alur koordinasi dalam pelaksanaan program PTSL 2018 di Kecamatan Bangun Rejo
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) > Prodi Administrasi Negara |
Depositing User: | DEVI YULIA |
Date Deposited: | 30 May 2020 08:25 |
Last Modified: | 30 May 2020 08:25 |
URI: | http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/21166 |
Actions (login required)
View Item |