firdaus, basyir and Winarno, Gunardi Djoko and Widiastuti, E.L. and Setiawan, Agus and Dewi, Bainah Sari (2021) POLARISASI PERSEPSI STAKEHOLDER TERHADAP PENGEMBANGAN EKOWISATA LAMPUNG MANGROVE CENTER DESA MARGASARI KECAMATAN LABUHAN MARINGGAI LAMPUNG TIMUR. Jurnal Hutan Tropis, 9 (3). ISSN 2337-7771 (Submitted)

[img]
Preview
Text
177_LoA_Firdaus.pdf

Download (75kB) | Preview

Abstract

Lampung Mangrove Center (LMC) merupakan hutan mangrove yang memiliki berbagai potensi, baik secara fisik, ekonomi, maupun ekologi sehingga pontensial untuk dikembangkan menjadi ekowisata. Tujuan penelitian untuk mengetahui bagaimana polarisasi persepsi stakeholders (pengunjung, pengelola dam masyarakat) terhadap rencana pengembangan ekowisata Lampung Mangrove Center di Desa Margasari Kecamatan Labuhan Maringgai Lampung Timur. Pengambilan sampel responden dilakukan dengan purposive sampling (sengaja). Data yang diambil yaitu persepsi stakeholders terhadap ekowisata, persepsi dampak positif ekowisata terhadap ekonomi, persepsi dampak negatif ekowisata terhadap ekonomi, persepsi dampak positif ekowisata terhadap sosial budaya masyarakat dan persepsi dampak negatif ekowisata terhadap sosial budaya masyarakat menggunakan metode wawancara (interview) dan kuesioner yang telah dirancang secara sistematis menggunakan skala likert. Hasil penelitian menunjukkan persepsi Stakeholders (pengunjung, pengelola, masyarakat) hasil yang selaras pada aspek persepsi tentang ekowisata, persepsi terhadap dampak positif terhadap ekonomi, dan dampak positif ekowisata terhadap sosial budaya. Untuk aspek dampak negatif terhadap sosial budaya, pengunjung dan masyarakat memiliki persepsi kurang setuju bahwa ekowisata berdampak negatif terhadap sosial budaya. Hasil rataan polarisasi secara umum menunjukan bahwa nilai yang di peroleh diatas 3 (setuju) yang menunjukan hasil polarisasi simetris. Persepsi stakeholders bisa menjadi faktor pendukung dalam pengembangan ekowisata Lampung Mangrove Center (LMC) yang lebih baik ke depannya. Kata Kunci: Ekowisata, Lampung Mangrove Center, Polarisasi Persepsi

Item Type: Article
Subjects: S Agriculture > SD Forestry
Divisions: Fakultas Pertanian (FP) > Prodi Kehutanan
Depositing User: Gunardi Djoko Winarno
Date Deposited: 24 May 2020 08:08
Last Modified: 24 May 2020 08:08
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/20398

Actions (login required)

View Item View Item