Luthfiana, Ulfa and Riniarti, Melya and Bintoro, Afif (2020) Aplikasi Ektomikoriza (Scleroderma sp.) pada Semai Mangium (Acacia mangium Willd.) Menggunakan Media Tailing Pertambangan Emas Skala Kecil Application of Ectomycorrhiza (Scleroderma sp.) in Mangium (Acacia Mangium Willd.) using Artisanal Small-scale Gold Mining(ASGM) Tailings. Jurnal Sylva Lestari, 8 (1). pp. 85-97. ISSN ISSN 2339-0913
|
Text
Ulfa.pdf Download (257kB) | Preview |
Abstract
Pengolahan tambang emas skala kecil oleh masyarakat masih menggunakan bahan beracun berbahaya seperti merkuri yang dapat mencemari lingkungan dan berbahaya bagi kesehatan. Fitoremediasi merupakan salah satu cara untuk mengatasi limbah tambang. Mangium (Acacia mangium Willd.) merupakan salah satu jenis tanaman yang sering digunakan untuk fitoremediasi. Namun, mangium sulit bertahan pada lahan ekstrem sehingga diperlukan input tambahan berupa fungi ektomikoriza jenis Scleroderma sp. Penelitian ini bertujuan menguji dayaadaptasi mangium pada media tailing tambang emas dan menganalisis fungsi mikoriza dalam pertumbuhan mangium. Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini yaitu rancangan acak lengkap dengan 6 perlakuan media tanam dan 5 ulangan. Media tanam yang digunakan yaitu: (1) topsoil dengan pemberian mikoriza, (2) topsoil tanpa pemberian mikoriza, (3) topsoil + tailing dengan pemberian mikoriza, (4) topsoil + tailing tanpa pemberian mikoriza (5) tailing dengan pemberian mikoriza, dan (6) tailing tanpa pemberian mikoriza. Data diolah menggunakan analisis ragam dan dilanjutkan dengan uji Beda Nyata Terkecil. Hasil penelitian menunjukkanbahwa adaptasi mangium untuk bertahan pada pada media tailing dengan mikoriza cukup tinggi dengan persentase hidup mencapai 60% walaupun pertumbuhannya kurang baik jika dibandingkan dengan media tanah dengan mikoriza yang mencapai 100%. Pertumbuhan terbaik dimiliki oleh mangium pada media tanah tanpa tailing dan mikoriza (kontrol). Pada penelitian ini, ektomikoriza belum mampu membantu pertumbuhan mangium pada tailingpertambangan emas. Kata kunci: Acacia mangium, ektomikoriza, fitoremediasi,Scleroderma sp., tailing emas
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > SD Forestry |
Divisions: | Fakultas Pertanian (FP) > Prodi Kehutanan |
Depositing User: | Dr Riniarti Melya |
Date Deposited: | 18 May 2020 02:11 |
Last Modified: | 18 May 2020 02:11 |
URI: | http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/19780 |
Actions (login required)
View Item |