Meutia, Intan Fitri (2017) ANALISIS KEBIJAKAN PUBLIK. AURA (CV. ANUGRAH UTAMA RAHARJA), Bandar Lampung. ISBN 978-602-6739-62-9

[img]
Preview
Text
analisis kebijakan publik (1).pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Buku sederhana ini terdiri dari lima bab yang dapat diselesaikan dalam 14-16 kali pertemuan tatap muka. Bab 1 membahas tentang Tinjauan Analisis Konseptual Kebijakan Publik. Pada bab ini dibahas mengenai apa itu kebijakan dan analisis kebijakan, keterkaitan analisis kebijakan publik dengan demokrasi dan good governance, masalah dan isu publik, serta siapa sajakah actor kebijakan publik. Bab 2 membahas tentang tahapan dalam kebijakan publik. Pada bab ini dibahas mengenai semua tahapan-tahapan dalam kebijakan publik, tahapan formulasi, implementasi, dan evaluasi. Selanjutnya Bab 3 membahas tentang policy paper. Pada bab ini dibahas mengenai bagaimana kerangka kerja analisis kebijakan publik dan prosedur dalam analisis kebijakan publik. Bab 4 membahas tentang metode penelitian dalam analisis kebijakan. Pada bab ini dibahas mengenai bagaimana metode kualitatif dan kuantitatif dalam analisis kebijakan publik dan apa vi Analisis Kebijakan Publik perbedaan antara analisis kebijakan dengan penelitian kebijakan. Selanjutnya bab 5 membahas tentang Analisis Kebijakan Publik dan Terapannya. Hal yang membedakan buku ini dengan buku-buku lain adalah bahwa dalam buku ini dibahas tentang policy paper dan bagaimana kerangka dan prosedur dalam analisis kebijakan publik. Serta dipaparkan secara jelas dan rinci bagaimana analisis kebijakan publik diterapkan.

Item Type: Book
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) > Prodi Administrasi Negara
Depositing User: Intan Fitri Meutia
Date Deposited: 06 Apr 2020 01:15
Last Modified: 06 Apr 2020 01:15
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/18950

Actions (login required)

View Item View Item