Helmi, Ismunandar (2018) Perbandingan Terjadinya Fraktur Terbuka antara Fraktur Handbar dan Footstep. JURNAL KEDOKTERAN UNIVERSITAS LAMPUNG, 2 (2). pp. 142-145. ISSN ISSN 2527-3612

[img]
Preview
Text
1951-2669-1-PB.pdf

Download (500kB) | Preview
Official URL: http://juke.kedokteran.unila.ac.id/index.php/JK

Abstract

Terdapat 2 jenis fraktur yang dapat terjadi pada pengendara sepeda motor, yaitu fraktur handbar dan footstep.Fraktur handbar merupakan fraktur pada area tangan dan pergelangan tangan.Fraktur footstep merupakan fraktur pada area kaki dan pergelangan kaki. Fraktur terbuka dapat terjadi baik pada fraktur handbar maupun footstep. Fraktur terbuka meningkatkan resiko infeksi dan defek tulang.Desain penelitiannya merupakan deskriptif analitik. Data diambil dari rekam medis pasien pengendara sepeda motor yang mengalami kecelakaan dan dirawat di Instalasi Gawat Darurat Rumah Sakit Hasan Sadikin Bandung dari Januari 2016 sampai dengan Desember 2016. Diperoleh 210 kasus (handbar 47%, footstep 47%, keduanya 6%). Dalam seminggu, kecelakaan terbanyak terjadi pada hari Senin (39 kasus; 18,6%). Dalam setahun, jumlah kecelakaan terbanyak terjadi pada bulan Juli (26 kasus;12,4%). Kecelakaan terjadi pada 158 (75%) laki-laki dan 52 (25%) perempuan.Diperoleh 103 (49%) kasus terjadi tabrakan antara motor dengan motor, 77 (37%) kasus antara motor dengan mobil, 20 (9%) kasus terjatuh,dan 10(5%) kasus motor bertabrakan dengan objek di jalan. Fraktur footstep lebih sering terjadi fraktur terbuka dibandingkan fraktur handbar dan hal ini berbeda secara signifikan (p: 0,00015; odd ratio:2,58).Menurut penelitian yang dilakukan oleh Howard, menunjukkan bahwa 40% fraktur terbuka terjadi pada ekstremitas bawah. Tulang yang paling sering mengalami fraktur terbuka adalah diafisis dari femur dan tibia. Pada penelitian ini didapatkan bahwa fraktur terbuka lebih sering terjadi pada fraktur footstep dibandingkan fraktur handbar.Dapat disimpulkan bahwa fraktur footstep lebih sering terjadi fraktur terbuka dibandingkan dengan frakturhandbar. Fraktur footstep memiliki resiko 2,58 kali untuk terjadi fraktur terbuka dibandingkan fraktur handbar.

Item Type: Article
Subjects: R Medicine > RD Surgery
Divisions: Fakultas Kedokteran (FK) > Prodi Pendidikan Dokter
Depositing User: HELMI ISMUNANDAR
Date Deposited: 24 May 2019 03:51
Last Modified: 24 May 2019 03:51
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/13240

Actions (login required)

View Item View Item