Oktiani, Hestin and Sulistiowati, Rahayu and Atika, Dewie and Utami, Anisa (2018) PELATIHAN PENGUATAN KAPASITAS PEREMPUAN DALAM MENINGKATKAN KINERJA BUMDES DI DESA KUTOARJO KABUPATEN PESAWARAN. Prosiding Seminar Hasil Pengabdian Kepada Masyarakat Tahun 2018, 1 (1). pp. 90-94. ISSN 978-602-0860-24-4

[img]
Preview
Text
PROSIDING_PKM_2018.pdf - Published Version

Download (1MB) | Preview

Abstract

Keberhasilan BUMDes Desa Kutoarjo merupakan bukti bahwa fungsi kekeluargaan dan kegotongroyongan telah diterapkan dengan baik. Namun, berdasarkan data awal yang diperoleh, masih terdapat ketidakseimbangan gender dalam pengelolaan BUMDes. Perempuan, yang dalam hal ini didominasi oleh ibu-ibu, diberikan kewenangan untuk mengelola unit usaha olahan rumahan berbahan dasar pisang yang menjadi salah satu dari 13 unit usaha yang dimiliki BUMDes Desa Kutoarjo . Pelibatan perempuan dalam unit usaha lainnya masih sangat kurang. Kegiatannya monoton, kurang berkembang karena tidak adanya pemberdayaan dan pelatihan kontinu bagi perempuan Desa Kutoarjo . Kegiatan ini bertujuan untuk memaksimalkan peran perempuan di Desa Kutoarjo dalam pengelolaan semua sektor usaha BUMDes Desa Kutoarjo ; pemahaman dan upaya bersama seluruh masyarakat desa, terutama komitmen Pemerintah Desa Kutoarjo , untuk mengakui kesetaraan gender dan diberikannya ruang bagi perempuan dalam pengelolaan BUMDes Desa Kutoarjo ; serta dikuasainya kemampuan konseptual dan teknis oleh perempuan Desa Kutoarjo dalam berinovasi mengembangkan unit usaha BUMDes Desa Kutoarjo. Kegiatan ini dilaksanakan melalui seminar dan pelatihan pemberdayaan dengan materi yang mencakup aspek-aspek konseptual dan teknis penggalian inovasi pengelolaan BUMDes dari aset dan potensi daerah secara masif oleh perempuan Desa Kutoarjo . key word: Penguatan Kapasitas, perempuan dan Kinerja BUMDes

Item Type: Article
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) > Prodi Komunikasi
Depositing User: Mrs. HESTIN OKTIANI
Date Deposited: 14 May 2019 08:14
Last Modified: 14 May 2019 08:14
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/12690

Actions (login required)

View Item View Item