Yusdiyanto, YUSDIYANTO MENTARI OTONOMI DAERAH TELAH REDUP (Refleksi Lahirnya UU No. 23 Tahun 2014 Tentang Pemerintah Daerah). Manual. AURA CV. Anugrah Utama Raharja, fakultas hukum universitas lampung.

[img]
Preview
Text
Monograf HTN Alm. Armen.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Dikala itu, pasca perkuliahan otonomi daerah tepatnya diruangan Dosen HTN, berlangsung diskusi yang menarik bersama Alm. Armen Yasir, menyoal beberapa hal pasca lahirnya Undang-Undang No. 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah. Ada pernyataan menarik almarhum yang saya masih ingat. Beliau secara tegas mengatakan saat ini sistem pemerintahan daerah di Indonesia tidak lagi menganut sistem otonomi daerah sebagaimana yang dikehendaki oleh Pasal 18 UUD 1945. Namun telah bergeser menyerupai sistem sentralisasi yang diterapkan oleh UU No. 5 Tahun 1974. Lihat saja nanti dalam pelaksaaannya, karena konstruksi UU No. 23 Tahun 2014 telah menitik beratkan desentralisasi ditingkat provinsi dengan kata lain provinsi sebagai wakil pusat di daerah (dekonsentrasi) bukan di kabupaten/kota. Dan tentu pernyataan tesebut menimbulkan perdebatan sekaligus pertanyaan. Dalam perjalanannya pernyataan almarhum perlahan-lahan menjadi kenyataan. Semangat otonomi daerah yang dikehendaki oleh Pasal 18 UUD 1945 menjadi pudar. Kemudian oleh penulis ditindaklanjuti dengan mencermati dan melakukan kajian substansi UU No. 23 Tahun 2014, dan pernyataan ini ada benarnya. Hal yang paling mendasar adalah hilangnya prinsip otonomi, sehingga daerah otonom kehilangan dasar pandangan hukum. Namun justru yang sangat kontras adanya pengaturan urusan konkuren sebagai fondasi pelaksanaan otonomi daerah melalui penentuan secara rinci/rigid. Sebagai mana pasal 9 ayat (1) mengatakan urusan pemerintahan terdiri atas urusan pemerintahan absolut, urusan pemerintahan konkuren, dan urusan pemerintahan umum.

Item Type: Monograph (Manual)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum (FH) > Prodi Ilmu Hukum
Depositing User: YUSDIYANTO
Date Deposited: 14 May 2019 08:27
Last Modified: 14 May 2019 08:27
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/12608

Actions (login required)

View Item View Item