Dirmawati, Suskandini R. and Wibowo, Lestari and Hariri, Agus M. and Purnomo, Purnomo and Suharjo, Radix and Ramadhan, Bagus Rizki and Natalia, Desta (2018) Studi Kemelimpahan Arthropoda Dan Keterjadian Penyakit Moler Pada Bawang Merah Terdampak Plant Growth Promoting Bacteria. In: Seminar Hasil Penelitian Tahun 2018, 13 November 2018, Hotel Bukit Randu, Bandar Lampung.
|
Text
Semnas Penelitian 2018.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Fusarium oxysporum penyebab penyakit moler yang dapat mengurangi pertumbuhan bawang merah hingga 50%. Upaya pengendalian penyakit moler selama ini dilakukan dengan mengumpulkan dan memusnahkan tanaman sakit kemudian menyulam pertanaman. Penggunaan varietas tahan penyakit moler seperti varietas Sumenep kurang diminati petani karena umurnya panjang dan produksinya rendah. Pencarian alternatif pengendalian yang dapat dikembangkan adalah dengan penggunaan isolat Plant Growth Promoting Bacteria sebagai pengendali hayati suatu patogen sekaligus penyubur pertumbuhan tanaman yang juga menyebabkan arthropoda serangga hama tidak menyukai warna hijaunya. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengaruh aplikasi Pseudomonas fluorescens terhadap intensitas penyakit moler, dan mengetahui pengaruh aplikasi Pseudomonas fluorescens terhadap keragaman serangga pada tanaman bawang merah. Penelitian ini dilakukan pada bulan April 2018 sampai dengan bulan Agustus 2018 di Labarotarium Hama dan Penyakit Tumbuhan dan di Laboratorium Lapang Terpadu Fakultas Pertanian, Universitas Lampung. Percobaan dalam Rancangan Acak Kelompok Lengkap dengan empat perlakuan dan tiga ulangan. Perbedaan perlakuan dianalisis ragam dan dilanjutkan dengan Uji Beda Nyata Terkecil taraf kepercayaan 95%. pengaruh aplikasi Pseudomonas fluorescens dapat menekan keterjadian penyakit moler dan aplikasi Pseudomonas fluorescens memberikan indeks keragaman serangga yang rendah pada pertanaman bawang merah. Kata Kunci: Arthropoda, Bawang Merah,Moler, Plant Growth Promoting Bacteria
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
Divisions: | Fakultas Pertanian (FP) > Prodi Proteksi Tanaman |
Depositing User: | SUSKANDINI RATIH DIRMAWATI |
Date Deposited: | 23 Feb 2019 14:16 |
Last Modified: | 23 Feb 2019 14:16 |
URI: | http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/10833 |
Actions (login required)
View Item |