Prisma Teja permana, Prisma and Agung Hero Hernanda, Hero (2021) Eksistensi Pertunjukkan Orkes Gambus di Kenali Lampung Barat. Journal of Music Education and Performing Arts (JMEPA), 1 (2). pp. 1-13. ISSN 2807-3029

[img] Text
Eksistensi Pertunjukkan Orkes Gambus di Kenali Lampung Barat.docx

Download (440kB)
Official URL: http://jurnal.fkip.unila.ac.id/index.php/JMEPA/ind...

Abstract

Orkes gambus merupakan salah satu bentuk seni pertunjukan musik berformat ansambel, dengan beberapa anggota yang memainkan alat musik gambus, viol (biola), gendang, dan markis (tamborin). Pada perkembangannya, alat musik yang digunakan mengalami penambahan gitar elektrik, dan bass elektrik. Pengaruh instumen musik modern tidak dapat dihindari, dan dilakukan untuk dapat menyeimbangkan dengan perkembangan jaman. Irama lagu yang dimainkan pada orkes gambus ini ialah irama musik melayu, dimana syair yang didendangkan dapat menceritakan berbagai hal dalam kehidupan sehari-hari. Pada masa sekarang keberadaan kesenian orkes gambus ini hampir jarang dipentaskan di tengah masyarakatnya, ada beberapa faktor yang mempengaruhinya, selain faktor masifnya pengaruh negatif modernisasi, kurangnya perhatian dari berbagai pihak, diperparah lagi masa pandemi covid-19 ini, kesenian ini sudah jarang dipentaskan. Perlu upaya para pelaku seni orkes gambus, dinas terkait beserta akademisi untuk melestarikan dan memperkenalkan kesenian orkes gambus agar bisa hidup, berkembang dan dimiliki oleh masyarkat Lampung Barat khususnya, Provinsi Lampung pada umunya, serta perlunya bahan kajian ilmiah untuk menunjang beberapa kajin ilmiah baik nanti sebagai usaha pelestarian maupun sebagai bahan materi perkuliahan yang akan di ajarkan pada jenjang pendidikan sekolah dan perkuliahan dibidang musik.Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan empat aspek penelitian yaitu, objek penelitian, teknik pengumpulan data, dan analisis data. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menghasilkan kajian literasi ilmiah sebagai bahan bacaan dan bahan kajin seni tradisional dalam bentuk salah satu proses pelestarian warisan yang harus dijaga, serta sebagai acuan pengembangan kajian lebih lanjut. Kata kunci: Eksistensi, orkes gambus, pertunjukan

Item Type: Article
Subjects: M Music and Books on Music > M Music
M Music and Books on Music > ML Literature of music
M Music and Books on Music > MT Musical instruction and study
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) > Prodi Pendidikan Seni Drama, Tari dan Musik
Depositing User: Unnamed user with email prisma.tejapermana@fkip.unila.ac.id
Date Deposited: 19 Feb 2024 11:31
Last Modified: 19 Feb 2024 11:31
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/53214

Actions (login required)

View Item View Item