Vahlia, Ira and Rahmawati, Dwi and Mustika, Mustika and Yunarti, Tina and Nurhanurawati, Nurhanurawati (2001) Analisis Kebutuhan Pengembangan Bahan Ajar Aljabar Linear bagi Mahasiswa Pendidikan Matematika. AKSIOMA: Jurnal Program Studi Pendidikan Matematika, 10 (2). pp. 1182-1189. ISSN 2442-5419

[img]
Preview
Text
Artikel Aksioma.pdf

Download (806kB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bahan ajar aljabar linear yang perlu dikembangkan bagi mahasiswa pendidikan matematika. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah mahasiswa pendidikan matematika yang menempuh mata kuliah aljabar linear tahun akademik 2019/2020 di Universitas Muhammadiyah Metro. Sampel dalam penelitian ini diperoleh dengan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data antara lain teknik observasi, wawancara, tes dan angket. Data yang telah diperoleh kemudian dianalisis. Data hasil observasi, wawancara dianalisis dengan tahapan mentranskrip data, menelaah data, mereduksi data, mendeskripsikan dan membuat kesimpulan. Untuk data hasil angket dan tes dianalisis dengan metode statistik deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bahan ajar pada perkuliahan aljabar linear masih menggunakan satu buah bahan ajar lama, mahasiswa membutuhkan bahan ajar yang mudah dipahami dan dapat digunakan secara mandiri, mahasiswa membutuhkan bahan ajar yang menuntun mahasiswa menemukan pengetahuan melalui pertanyaan-pertanyaan maupun langkah-langkah, serta mahasiswa membutuhkan bahan ajar yang mendukung dalam pembelajaran daring. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh kesimpulan bahwa perlu dikembangkan bahan ajar Aljabar linear sesuai karakteristik mahasiswa dan perkembangan teknologi yang ada. Bahan ajar berupa e-modul berbasis Socrates merupakan salah satu alternatif bahan ajar aljabar linear yang diperlukan dalam memfasititasi pembelajaran daring. Selain itu, dengan modul berbasis Socrates yang berisi pertanyaan yang dapat menuntun mahasiswa dalam menemukan pengetahuan secara mandiri.

Item Type: Article
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB2300 Higher Education
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) > Prodi Pendidikan Matematika
Depositing User: TINA YUNAR
Date Deposited: 14 Nov 2021 12:18
Last Modified: 14 Nov 2021 12:18
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/36801

Actions (login required)

View Item View Item