Sinaga, Edward G and Hudaidah, Siti and Santoso, Limin (2021) KAJIAN PEMBERIAN PAKAN BERBAHAN BAKU LOKAL DENGAN KANDUNGAN PROTEIN YANG BERBEDA UNTUK PERTUMBUHAN IKAN NILA SULTANA (Oreochromis niloticus). Jurnal Perikanan dan Kelautan, 26 (2). ISSN 0853-7607 (Submitted)
Text
Draft Jurnal Edward Gracealdo Sinaga.docx Download (56kB) |
Abstract
Abstrak Ikan nila (Oreochromis niloticus) strain Sultana (seleksi unggul salabintana) merupakan varietas baru yang dikembangkan oleh Balai Besar Pengembangan Sumber Daya Air Tawar (BBPABT) sukabumi, Jawa barat.Banyak faktor yang menyebabkan tingginya harga pakan salah satunya yaitu ketergantungan pada bahan baku impor pada pembuatan pakan. Hampir sebagian besar bahan baku pakan untuk pembuatan pakan ikan yang diproduksi oleh industri pakan komersial diperoleh dari impor.Sehinnga perlu dicari solusi untuk menekan bahan baku impor dengan cara mengurangi pemakaian bahan baku impor dengan menggunakan bahan baku lokal. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji efektifitas penggunaan bahan baku lokal dengan kandungan protein berbeda pada pakan untuk pertumbuhan ikan niladan menekan biaya produksi dengan cara penggunaan bahan baku lokal sebagai bahan pembuatan pakan. Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah rancangan acak lengkap (RAL) yang terdiri dari empat perlakuan dengan tiga kali ulangan.Perlakuan yang diberikan yaitu meliputi perlakuan protein 30% (A), perlakuan protein 33% (B), perlakuan 36% (C) dan kontrol pakan komersil (D) selama 60 hari masa pemeliharaan. Hasil yang diperoleh pada penelitian ini yaitu pada perlakuan B memiliki nilai FCR terbaik dan berbeda nyata dibandingkan dengan perlakuan lainnya sehingga menghasilkan pertumbuhan terbaik. Selain itu perlakuan A dan Cjuga memiliki nilai FCR yang berbeda nyata dibandingkan dengan kontrol. Kata Kunci:bahan baku lokal, FCR,ikan nila, pertumbuhan,protein
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling |
Divisions: | Fakultas Pertanian (FP) > Prodi Budidaya Perairan |
Depositing User: | IR. MSC SITI HUDAIDAH |
Date Deposited: | 17 Nov 2020 04:24 |
Last Modified: | 17 Nov 2020 04:24 |
URI: | http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/25727 |
Actions (login required)
View Item |