Setyawan, Agus and Supono, Supono and Safitri, Yesica Bella and Hudaidah, Siti and Fidyandini, Hilma Putri (2020) SUPLEMENTASI KALSIUM ALGINAT Sargassum sp. DARI PERAIRAN LAMPUNG UNTUK MEMICU RESPON IMUN Penaeus vannamei. In: Semnaskan UGM XVII, 1-4 September 2020, Universitas Gadjah Mada, Yigyakarta. (In Press)

WarningThere is a more recent version of this item available.
[img] Text
Agus Setyawan_Jurnal Perikanan UGM 2020.docx

Download (1MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh suplementasi kalsium (Ca) alginat Sargassum sp. dari perairan Lampung terhadap respon imun dan jaringan hepatopankreas udang vaname. Tiga perlakuan yaitu kontrol (tanpa suplementasi kalsium alginat, perlakuan A), suplementasi kalsium alginat pada dosis 2 g kg-1 (perlakuan B) dan 4 g kg-1 (perlakuan C), diujikan pada udang, masing-masing dengan 4 kali ulangan. Kalsium alginat diekstraksi dari Sargassum sp., ditambahkan dalam pakan sesuai dosis perlakuan, dan diberikan pada udang vannamei (±18 g) selama 14 hari sebanyak 3% per-hari (4 kali pemberian dalam sehari). Evaluasi hematologi udang dilakukan pada hari ke-0, 7, dan 14 perlakuan, sedangkan profil jaringan hepatopankreas diamati pada akhir perlakuan. Data hematologi dianalisis dengan ANOVA dan dilanjutkan dengan uji Duncan pada selang kepercayaan 95%. Hasil penelitian menunjukan bahwa suplementasi kalsium alginat Sargassum sp. mampu meningkatkan respon imun non spesifik, dengan hasil terbaik pada perlakuan C (4 gr/kg). Hal ini ditunjukkan dengan peningkatan THC hingga mencapai 7,44x106 sel mL-1, AF dan IF mencapai 80,15% dan 1,86, secara berturut-turut, dan TPP mencapai 334,33 mg mL-1. Tidak ada kerusakan pada jaringan hepatopankreas baik pada udang kontrol maupun yang diberi perlakuan Ca-alginat. Penelitian ini berpotensi untuk mengembangkan Ca-alginat dari Sargassum di Perairan Lampung sebagai salah satu imunostimulan pada udang.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Subjects: S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling
Divisions: Fakultas Pertanian (FP) > Prodi Budidaya Perairan
Depositing User: AGUS SETYA
Date Deposited: 16 Nov 2020 15:06
Last Modified: 16 Nov 2020 15:06
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/25509

Available Versions of this Item

Actions (login required)

View Item View Item