Hidayatullah, Riyan (2020) Diskursus Pendidikan Seni Hari Ini: Pendidikan Seni Di Era Digital. In: Diskursus Pendidikan Seni Hari Ini. Quantum, Yogyakarta, pp. 129-153. ISBN 978-602-5908-20-0

[img]
Preview
Text
Chapter Diskursus Pendidikan Seni (Pendidikan Seni di Era Digital).pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Pendidikan seni sebagai sebuah disiplin ilmu, meniscayakan posisinya dalam peta ilmu pengetahuan sebagai bidang yang dapat dikaji dari aspek ontologis, epistemolgis, dan aksiologis. Sebagai ilmu pengetahuan yang berada pada rumpun ilmu-ilmu humaniora, secara ontologis, pendidikan seni mempersoalkan hakikat keberadaan seni sebagai media pendidikan dengan tujuan untuk membentuk segi-segi manusia dan kemanusiaan yang memiliki kepekaan estetik dan kemampuan artistik melalui kegiatan kreatif, ekspresif, dan apresiatif. Dalam perspektif epistemologis, pendidikan seni memerlukan suatu strategi dan/atau metode yang bersifat paradigmatis untuk mewujudkan tujuan tersebut. Sementara itu, secara aksiologis, tak dapat dinafikan bahwa melalui pendidikan seni, dapat diperoleh manfaat berupa nilai-nilai yang berorientasi pada upaya memanusiakan manusia seutuhnya sebagai mahluk yang memiliki kapasitas kreatif dan kesadaran budaya. Dengan demikian, pendidikan seni sebagai ilmu pengetahuan, bukanlah sekadar urusan yang hanya mengusung hal-hal teknis pembelajaran di kelas semata, tetapi ia perlu dilihat dan dipahami secara holistik pada ranah filosofis-ideologis, paradigmatis, dan aksiologisnya. Dalam kerangka itulah, saya melihat dan memahami buku yang berjudul “Diskursus Pendidikan Seni Hari Ini” yang ditulis oleh para mahasiswa Program Doktor Pendidikan Seni Pascasarjana Universitas Negeri Semarang angkatan tahun 2019. Tulisan dalam buku ini sesungguhnya hasil kreativitas akademik mahasiswa yang bersumber dari tugas pembuatan makalah dalam “Mata Kuliah Isu dan Paradigma dalam Pendidikan Seni”. Judul dan uraian yang dipaparkan oleh setiap penulis dalam buku ini, sekurang-kurangnya berisi gagasan-gagasan yang berorientasi pada isu-isu yang bersifat filosofis-ideologis, paradigmatis, dan aksiologis tentang pendidikan seni. Hal ini, tentu, relevan dengan kapasitasnya sebagai mahasiswa calon doktor pendidikan seni.

Item Type: Book Section
Subjects: L Education > L Education (General)
M Music and Books on Music > M Music
M Music and Books on Music > ML Literature of music
M Music and Books on Music > MT Musical instruction and study
N Fine Arts > NX Arts in general
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) > Prodi Pendidikan Seni Drama, Tari dan Musik
Depositing User: Riyan Hidayatullah
Date Deposited: 31 Aug 2020 01:56
Last Modified: 31 Aug 2020 01:56
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/23800

Actions (login required)

View Item View Item