Koesoemawardani, Dyah (2020) TEKNOLOGI PENGOLAHAN IKAN. -, - (-). Graha Ilmu, Yogyakarta. ISBN 978-623-228-015-1

[img]
Preview
Text
buku gabung_compressed_compressed.pdf

Download (2MB) | Preview
Official URL: http://grahailmu.id/

Abstract

Ikan merupakan bahan pangan yang mudah rusak, sehingga dibutuhkan cara untuk meningkatkan kesegaran ikan maupun memperpanjang masa simpan olahan berbahan baku ikan. Pengawetan dan pengolahan tidak hanya pada ikan berukuran besar (ikan ekonomis), akan tetapi ikan berukuran kecil juga bisa diolah menjadi produk olahan ikan. Di antaranya adalah ikan rucah (trash fish), karena pada dasarnya kandungan gizi ikan rucah tidak berbeda dengan ikan ekonomis. Pengetahuan tentang dasar-dasar teknologi ikan adalah syarat untuk melakukan pengawetan dan pengolahan ikan dengan tepat. Buku ini berisi tentang teknologi pengolahan ikan baik cara pengawetan maupun pengolahan nya. Selain itu, dalam buku ini juga ditulis beberapa hasil penelitian penulis dan kawan-kawan satu tim. Beberapa hasil penalitian yang dilakukan penulis, dkk yaitu pembuatan hidrolisat protein ikan rucah, pembuatan konsentrat protein ikan rucah, aplikasi penggunaan hidrolisat dalam biskuit, dendeng giling ikan rucah, rusip ikan fermentasi, dan rusip bubuk. Dyah Koesoemawardani, S.Pi., M.P. lahir di Semarang, 27 Oktober 1970, dosen di Jurusan Teknologi hasil Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Lampung sejak tahun 1995. Sarjana Perikanan diperoleh dari Universitas Diponegoro lulus tahun 1994, Magister Pertanian diperoleh dari Universitas Gadjah Mada lulus tahun 2001. Hingga sekarang mengeluti penelitian berbasis ikan.

Item Type: Book
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian (FP) > Prodi Teknologi Hasil Pertanian
Depositing User: DYAH KOESO
Date Deposited: 27 May 2020 07:40
Last Modified: 27 May 2020 07:40
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/20682

Actions (login required)

View Item View Item