Zulferiyenni, None and Hidayati, Sri and Sintaria, Dessy (2016) KARAKTERISTIK KERTAS DARI AMPAS RUMPUT LAUT EUCHEMA COTTONI AKIBAT PENGARUH PEMUTIH MENGGUNAKAN H2O2 DAN PENAMBAHAN TAPIOKA. In: Seminar nasional APTA 2016, 26-27 Oktober 2016, Jember.
|
Text
PROSIDING_SEMNAS_APTA_UPDATE_FINAL.pdf Download (21MB) | Preview |
Abstract
Limbah ekstraksi olahan karaginan rumput laut echeuma cottonii yang biasanya hanya merupakan limbah atau ampas yang dibuang dapat dimanfaatkan sebagai sumber selulosa. Limbah yang menjadi permasalahan bagi industri pengolah rumput laut merupakan potensi untuk bahan baku dalam proses pembuatan kertas. Untuk itu perlu dilakukan proses pemutihan untuk menghilangkan lignin dan tapioka untuk mengisi pori pori kertas. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh konsentrasi H2O2 dan konsentrasi tapioka terhadap karakteristik kertas dari ampas rumput laut yang dihasilkan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat interaksi antara konsentrasi H2O2 dengan konsentrasi tapioka terhadap derajat putih dan daya regang lembaran. Hasil terbaik diperoleh pada perlakuan dengan konsentrasi H2O2 sebesar 2% dan tapioka 6% yang menghasilkan rendemen 60,52%, derajat putih 52,4% dan daya regang 1,76 Gpa.
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
Depositing User: | sri hidaya sri hidayati - |
Date Deposited: | 24 May 2017 06:43 |
Last Modified: | 24 May 2017 06:43 |
URI: | http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/1623 |
Actions (login required)
View Item |