Utomo, Setyo Dwi and Kholis, Nur and Aditya, Dito and Edy, Akari and Setiawan, Kukuh (2018) Uji daya hasil klon-klon unggul ubi kayu di Lampung Selatan, Lampung. In: Seminar Nasional Biodiversitas 3 November 2018, 3 November 2018, Solo. (In Press)
|
Text (Abstrak Seminar Nasional Biodiversitas Solo 3 Nov 2018)
A0507aaALL.pdf - Presentation Download (2MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan mengevaluasi klon-klon unggul ubi kayu hasil seleksi dalam uji daya hasil pendahuluan di Natar Lampung Selatan. Dua unit Percobaan (Percobaan I dan II) dilakukan di Kebun Percobaan Universitas Lampung, Desa Muara Putih, Kecamatan Natar, Lampung Selatan. Dua percobaan tersebut menggunakan rancangan acak kelompok teracak sempurna yang terdiri atas dua ulangan; klon sebagai perlakuan. Percobaan I mengevaluasi 20 klon yang dibandingkan dengan varietas standar UJ 3 dan UJ 5. Percobaan II mengevaluasi 21 klon yang dibandingkan dengan varietas standar UJ 5. Setiap satuan percobaan terdiri atas 10 tanaman yang ditanam dalam satu baris; jarak tanam 100 x 50 cm. Hasil Percobaan I menunjukkan bahwa bobot ubi segar per tanaman (BUSPT) klon CMM 25-27-301, Malang 6-101, CMM 38-7, dan SL 72 berturut-turut 5225, 5058, 4417, 3867 gram secara kuantitas lebih tinggi daripada BUSPT UJ 3 (2262 gram). Rendemen pati klon TB 36 = 32,5%, SL 38 = 31,7%, SL 87 = 30,1%, Bayam Liwa 13 = 28,8%, UJ 5 = 26,4%, dan UJ 3 = 23,4%. Hasil Percobaan II menunjukkan bahwa BUSPT Barokah, CMM 25-27, Daniel 19, 190616-3, dan Gayor berturut-turut 3025, 2450, 2108, 1662, dan 1645 gram; secara kuantitas lebih tinggi daripada BUSPT UJ 5 (1045 gram). Rendemen pati klon Kasetsart Ungu= 29,9% MU 22= 27,8%, CMM 96-1-191215-20= 27,2%, MU 111= 26,8%, SL 30=25,9%, and UJ 5= 24,9%. Klon-klon yang kinerjanya lebih tinggi daripada varietas standar tersebut akan diikutkan dalam uji daya hasil lanjutan dalam rangka merakit varietas unggul baru. Kadar pati, singkong, Manihot esculenta, varietas unggul
| Item Type: | Conference or Workshop Item (Speech) |
|---|---|
| Subjects: | S Agriculture > SB Plant culture |
| Divisions: | Fakultas Pertanian (FP) > Prodi Agronomi dan Hortikultura |
| Depositing User: | Prof. Setyo Utomo |
| Date Deposited: | 09 Nov 2018 03:24 |
| Last Modified: | 09 Nov 2018 03:24 |
| URI: | http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/9585 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
