., Buhani and ., Suharso and Noviadi, Riko (2018) Pemanfaatan Limbah Pertanian Untuk Menghasilkan Kompos sebagai Solusi Pengadaan Pupuk secara Mandiri oleh Masyarakat. In: SEMNAS IPTEK 2018, 11 Oktober 2018, Hotel Bukit Randu, Bandar Lampung. (Unpublished)

[img]
Preview
Text
Abstrak Seminar Nasional IPTEK- 2018.pdf

Download (304kB) | Preview

Abstract

Pengelolaan sampah berbasis partisipasi masyarakat yang bertujuan untuk menerapkan konsep 4Rp (Reduce, Reuse, Recycle, Replace, Participation) telah dilaksanakan melalui Program Kemitraaan Wilayah (PKW) Kemeristekdikti, oleh Tim PKW dari Universitas Lampung, bekerjasama dengan Polinela, dan Pemkab Way Kanan melalui Dinas Lingkungan hidup. Program ini dilakukan agar sampah/limbah pertanian dapat dikelola secara mandiri oleh masyarakat di tingkat sumber, dan dapat mengurangi jumlah timbulan sampah yang harus dikelola di TPS atau TPA, serta dapat memberikan nilai tambah secara ekonomi. Kegiatan ini telah dilaksanakan di dua desa, yaitu desa Campur Asri kecamatan Baradatu dan desa Way Tuba kecamatan Gunung Labuhan yang memiliki potensi sampah/limbah perkebunan dan pertanian di Kabupaten Way Kanan. Secara umum, hasil kegiatan tersebut telah meningkatkan partisipasi dan pengetahuan masyarakat terhadap paradigma tentang sampah dan pengelolaan sampah dengan konsep 4Rp, pengadaan pupuk/kompos secara mandiri, serta menjadi pelopor pengelolaan sampah berbasis partisipasi aktif dari masyarakat. Selain itu, program ini telah memberikan solusi kepada masyarakat untuk menghasilkan pupuk/kompos secara mandiri, baik untuk digunakan untuk kebutuhan sendiri maupun dijual untuk memenuhi kebutuhan pupuk/kompos di lingkungan sekitarnya. Kata kunci : Pengelohan sampah, Metode 4RP, Kompos.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Subjects: Q Science > QD Chemistry
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) > Prodi Kimia
Depositing User: BUHANI
Date Deposited: 05 Nov 2018 02:53
Last Modified: 05 Nov 2018 02:53
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/9500

Actions (login required)

View Item View Item