Kiswandono, Agung Abadi and Rinawati, Rinawati (2018) APLIKASI SENYAWA PEMBAWA HASIL TAUTSILANG POLY-BADGE UNTUK TRANSPOR FENOL MENGGUNAKAN METODE POLYMER INCLUSION MEMBRANE (PIM). In: Seminar Nasional Kimia dan Pendidikan Kimia, 20 Oktober 2018, Universitas Negeri Semarang. (Unpublished)

[img]
Preview
Text
Abstrak UNNes Semarang.pdf

Download (80kB) | Preview

Abstract

Senyawa Poly-BADGE sebagai carrier atau senyawa pembawa pada transpor fenol telah berhasil disintesis. Senyawa tersebut merupakan senyawa hasil tautsilang antara polieugenol dan bisfenol A diglisidil eter (BADGE) dalam dioksan pada suasana basa. Poly-BADGE, senyawa hasil sintesis tersebut selanjutnya diaplikasikan untuk transpor fenol menggunakan metode polymer insclusion membrane (PIM). Karakterisasi senyawa hasil sintesis dilakukan dengan menggunakan FTIR dan membran PIM dikarakterisasi menggunakan FTIR dan SEM. Berdasarkan karakterisasi, hasil penelitian menunjukkan bahwa Poly-BADGE telah berhasil disintesis. Hilangnya gugus khas tak jenuh vinil (‒CH=CH2) pada eugenol pada panjang gelombang 995,27 cm-1 merupakan salah satu parameter keberhasilan proses polimerisasi. Membran PIM yang mengandung senyawa tertaut silang berbasis senyawa epoksida ini dapat mentranspor fenol pada pH fasa sumber 4,5, konsentrasi NaOH pada fasa penerima 0,5 M dan waktu transpor 72 jam sebesar 79%. Hasil perhitungan didapatkan bahwa nilai R2 yang mendekati satu adalah kurva orde satu. yaitu 0,925 dengan waktu 72 jam. Sedangkan nilai Permeabilitas (Ps), koefisien diffusi (D), fluks (J) dan harga koefisien transfer massa (k) berturut-turut 2,5 × 10-1 m/s, 4,61 × 10-5 M2/s, 1,33 × 10-2 mol/m2s dan 8,07× 10-7 m/s.

Item Type: Conference or Workshop Item (Speech)
Subjects: Q Science > QD Chemistry
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) > Prodi Kimia
Depositing User: Dr Agung Abadi Kiswandono
Date Deposited: 04 Nov 2018 14:59
Last Modified: 04 Nov 2018 14:59
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/9484

Actions (login required)

View Item View Item