Fitriani, Fitriani and Arifin, Bustanul and Ismono, R Hanung and Zakaria, Wan Abbas (2016) ANALISIS PRAKONDISI PENYEDIAAN JASA LINGKUNGAN. In: Seminar Nasional Ekonomi Maritim, 24-25 Januari 2016, Wakatobi.

[img]
Preview
Text
Prosiding Wakatobi 2.pdf

Download (641kB) | Preview

Abstract

Kopi merupakan komoditas pertanian rakyat yang penting dalam perekonomian Indonesia. Sembilan puluh enam persen produksi kopi dihasilkan dari perkebunan rakyat, melibatkan lebih dari 1.962.044 rumah tangga pertanian. Usahatani kopi menghadapi ancaman ketidakberlanjutan secara ekonomi dan kemiskinan yang kompleks. Pada sisi lain, lebih dari 60% areal perkebunan kopi rakyat berada di sekitar hutan, area konservasi, dan catchment area. Usahatani kopi mereduksi fungsi hidrologi dan lingkungan dalam spektrum luas. Sejauh mana praktik produksi kopi berlangsung menjadi penting ditelusuri sebagai basis penyediaan jasa lingkungan yang berkelanjutan. Keberlanjutan menjadi salah isu strategis dalam membangun strategi rantai nilai global (Global Value Chain’s=GVCs). Pasar kopi dunia didominasi oleh korporasi multinasional yang saling berafiliasi dan terintegrasi baik secara vertikal maupun horizontal. GVCs menggunakan sertifikasi komoditas sebagai instrumen dalam rangkaian rantai pasok komoditas. Kajian ini bertujuan untuk menganalisis kinerja produksi kopi rakyat dan prakondisi penyediaan jasa lingkungan pada DAS Hulu Sekampung. Analisis statistik untuk time series, deskriptif dan literasi digunakan untuk menjawab tujuan. Hasil pembahasan menunjukkan bahwa kinerja produksi kopi ditentukan oleh luas lahan dan harga kopi domestik. Kebekerjaan sertifikasi sebagai instrumentasi dalam keberlanjutan lingkungan belum secara memadai menda pat dukungan empiris di lapang. Sertifikasi menjadi instrument integrasi vertikal lini bisnis industri kopi. Kelompok HKm (hutan kemasyarakatan) yang memiliki yuridiksi pengelolaan agroforestri menjadi salah satu instrument penting dalam penilaian kebekerjaan keberlanjutan kopi sebagai indikator penyediaan jasa lingkungan. Kata kunci : Sertifikasi, Kopi, Agroforestri, HKm, Keberlanjutan, Jasa Lingkungan

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Uncategorized
Depositing User: Wan Abbas Abbas Zakaria
Date Deposited: 28 Jun 2018 02:00
Last Modified: 28 Jun 2018 02:00
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/8056

Actions (login required)

View Item View Item