Yusnaini, Sri and Niswati, Ainin and Hasanudin, Udin (2016) Peningkatan Kualitas Limbah Cair Agroindustri Nanas dengan Penambahan Limbah Kepala Udang Sebagai Bahan Dasar Pembuatan Pupuk Organik Cair. In: SEMINAR NASIONAL PENGELOLAAN LAHAN BERKELANJUTAN UNTUK MENDUKUNG KETAHANAN PANGAN NASIONAL, 16-17 September 2016, FAKULTAS PERTANIAN UNIVERSITAS SYIAH KUALA, BANDA ACEH.
|
Text
(Sri Yusnaini) Prosiding_SEMNAS HITI_16 - 17 Sept 14_Banda Aceh.pdf - Published Version Download (8MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini dilakukan untuk mendapatkan campuran limbah cair agroindustri nanas dan kepala udang serta ukuran butiran limbah kepala udang terbaik dalam menghasilkan ekstrak campuran yang memiliki pH netral, serta mempunyai kandungan N, P, dan K tinggi. Penelitian dirancang dengan rancangan acak kelompok lengkap (RAKL) dengan pola faktorial. Faktor pertama adalah dosis pencampuran limbah kepala udang: 0%, 15%, 30%, dan 45 %, dan faktor ke 2 adalah ukuran butir limbah kepala udang : halus (lolos ayakan 0,5 mm), sedang (lolos ayakan 1 mm), dan kasar (lolos ayakan 3 mm). Perlakuan diulang 3 kali dan data (pH, N,P, dan K) dianalisis dengan sidik ragam dan dilanjutkan dengan uji BNT pada taraf nyata 5%. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa semakin tinggi dosis pencampuran limbah kepala udang maka semakin tinggi pula pH kandungan unsur N,P, dan K limbah cair agroindustri nanas. Sedangkan ukuran butir limbah kepala udang tidak berpengaruh terhadap pH, N, P, dan K limbah cair agroindustri nanas.
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
Divisions: | Fakultas Pertanian (FP) > Prodi Ilmu Tanah |
Depositing User: | Prof Dr Ainin Niswati |
Date Deposited: | 13 Oct 2016 15:36 |
Last Modified: | 13 Oct 2016 15:36 |
URI: | http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/745 |
Actions (login required)
View Item |