Dermiyati, - (2018) Uji Effektivitas Pemberian Kombinasi Pupuk Organonitrofos dan Pupuk Anorganik terhadap Tanaman Terong Ungu di Tanah Ultisols Taman Bogo. In: In: Seminar Nasional dan Rapat Tahunan / Pertemuan Dekan Pertanian (BKS-PTN) Wilayah Barat Tahun 2017, 20-21 Juli 2017, Universitas Bangka Belitung.

[img]
Preview
Text
Prosiding BKS PTN UBB 2017-Copy.pdf

Download (55MB) | Preview
Official URL: http://ubb.ac.id/2018/01/17/prosiding-bks-ptn-ubb-...

Abstract

Permasalahan tanah ultisols yaitu kesuburan tanahnya rendah yang ditunjukkan oleh tingginya kemasaman tanah atau pH masam serta rendahnya bahan organik dan unsur hara tanah. Salah satu cara untuk mengatasi hal ini adalah dengan pemberian pupuk, terutama pupuk berimbang antara pupuk organik dan pupuk anorganik. Pupuk Organonitrofos merupakan pupuk organik remah yang dikembangkan oleh Tim Peneliti Universitas Lampung dengan menggunakan bahan baku lokal yang banyak tersedia di Provinsi Lampung. Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari pengaruh pemberian kombinasi pupuk organonitrofos dan pupuk anorganik terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman terong ungu jenis hibrida varietas Mustang. Penelitian dilakukan dengan menggunakan polybag di Laboratorium Lapang Terpadu Universitas Lampung dari bulan Agustus 2016 sampai dengan bulan Februari 2017. Perlakuan disusun dalam rancangan acak kelompok dengan 3 ulangan menggunakan 11 perlakuan kombinasi pupuk organonitrofos dan pupuk anorganik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan tunggal pupuk organonitrofos, pupuk anorganik, atau kombinasinya meningkatkan tinggi tanaman, jumlah daun, jumlah buah per tanaman, rerata bobot buah per tanaman, diameter buah, dan bobot kering tanaman terong ungu varietas Mustang dibandingkan perlakuan kontrol. Uji Relative Agronomic Effectiveness (RAE) tertinggi berdasarkan rerata bobot buah terong per tanaman diperoleh pada perlakuan kombinasi pupuk organonitrofos 100% dan pupuk anorganik 25% yaitu sebesar 124.4%. Pemberian pupuk organonitrofos mampu mengurangi pemakaian pupuk anorganik pada tanaman terong ungu varietas Mustang di tanah ultisol Taman Bogo.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Uncontrolled Keywords: efisiensi pupuk, hortikultura, kombinasi pupuk
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian (FP) > Prodi Ilmu Tanah
Depositing User: DERMIYATI
Date Deposited: 21 Jun 2018 01:36
Last Modified: 21 Jun 2018 01:36
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/7394

Actions (login required)

View Item View Item