Persada, Citra (2017) KOLABORASI DAN SINERGI DALAM PENGEMBANGAN PARIWISATA DI PROVINSI LAMPUNG. In: Workshop Pengembangan Sistem Sadar Wisata dan Sapta Pesona 2017, 24-25 Mei 2017, Grand Anugrah Hotel – Bandar Lampung. (Submitted)

[img] Slideshow
sinergi- kelembagaan-mei2017.pptx

Download (7MB)

Abstract

Provinsi Lampung memiliki hampir semua persyaratan sebagai destinasi unggulan, tetapi sampai saat ini pengembangan pariwisata di Provinsi ini masih belum menjadi pilihan utama wisatawan. Posisi geostrategis Provinsi Lampung belum secara maksimal membawa pengaruh kepada kedatangan wisatawan, karena dari aspek aksesibilitas obyek wisata di Provinsi Lampung relatif masih “sulit” dicapai. Walaupun selalu terjadi peningkatan jumlah wisatawan yang berkunjung ke Lampung, tetapi jumlah tersebut masih sangat sedikit dibanding yang datang ke Indonesia. Dari aspek atraksi dan amenitas, Provinsi Lampung memiliki daya tarik wisata yang lengkap yaitu obyek wisata alam, budaya dan buatan manusia, tetapi belum semua obyek wisata tersebut didukung prasarana dan sarana pariwisata yang memadai. Produk wisata yang dikenal dengan 3 A (aksesibilitas, atraksi dan amenitas) merupakan suatu sistem, dimana satu sama lain saling berkaitan, sehingga dibutuhkan pengelolaan yang terpadu antar produk tersebut. Sebagai suatu sistem yang kompleks, maka, pariwisata adalah industri jasa yang mempunyai karakteristik unik multidimensional (multi sektor, multi aktor, multi region dan multi aspek). Karakter pariwisata yang multidimensional tersebut menyebabkan sektor ini sangat tergantung pada keteraduan pengelolaan agar terselenggaranya tujuan pembangunan pariwisata yang diinginkan. Sehubungan dengan karakter tersebut, tulisan ini menganalisis pendekatan perencanaan pembangunan pariwisata dan kelembagaan yang sesuai untuk pengembangan pariwisata di Provinsi Lampung. Perumusan perencanaan pembangunan dengan pendekatan tematik-holistik kiranya sangat tepat untuk sektor parwisata. Dari sisi pengembangan kelembagaan, maka pendekatan kolaborasi dan sinergitas antara stakeholders (pengusaha, pemerintah, masyarakat, media) sangat dibutuhkan dalam membangun pariwisata Lampung

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Prodi Arsitektur
Depositing User: CITRA PERSADA PERSADA
Date Deposited: 08 Nov 2019 05:07
Last Modified: 08 Nov 2019 05:07
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/6182

Actions (login required)

View Item View Item