Heningtyas, Yunda and Prabowo, Rizky and Ikashaum, Fertilia (2023) Peningkatan Kemampuan Mahasiswa Tadris Matematika IAIN Metro Dalam Pembuatan Media Pembelajaran Interaktif Berbasis IT. Tabikpun, 04 (02). pp. 97-104. ISSN 2745-7699

[img] Text
Tabikpun Meningkatan Kemampuan Mahasiswa Tadris Matematika IAIN (1).pdf

Download (13MB)
Official URL: https://tabikpun.fmipa.unila.ac.id/index.php/jpkm_...

Abstract

Pendidikan di era digital menuntut inovasi dalam pengajaran dan pembelajaran. Penggunaan IT menjadi inovasi dalam menciptakan pengalaman pembelajaran yang lebih interaktif dan berdaya guna. Mahasiswa keguruan program studi Tadris Matematika IAIN Metro harus meningkatkan kemampuannya dalam menciptakan media pembelajaran interaktif berbasis IT. Melalui pelatihan intensif, mahasiswa keguruan membuat media pembelajaran interaktif menggunakan iSpring. Mereka memahami bagaimana iSpring dapat digunakan untuk menciptakan presentasi multimedia dan kuis interaktif yang mendukung pembelajaran matematika. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan mahasiswa program studi Tadris Matematika IAIN Metro dalam pembuatan media pembelajaran interaktif berbasis IT menggunakan iSpring. Metode yang digunakan adalah ceramah, demonstrasi, dan diskusi. Pelatihan berjalan dengan lancar dengan melihat antusiasme peserta pelatihan dalam menerima materi dan berdiskusi selama kegiatan berlangsung. Hal ini terlihat dari adanya peningkatan nilai rata-rata yang semula 39,1 poin pada pre-test menjadi 64,4 poin pada hasil post-test.

Item Type: Article
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) > Prodi Ilmu Komputer
Depositing User: heningtyas yunda
Date Deposited: 20 Jun 2024 07:54
Last Modified: 20 Jun 2024 07:54
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/53758

Actions (login required)

View Item View Item